SURABAYA - Antusiasme masyarakat untuk menyaksikan pertandingan final Piala AFF U-19 2024 yang mempertemukan Timnas Indonesia U-19 vs Thailang cukup besar.
Pasalnya sekitar 33 ribu lebih tiket yang disiapkan dalam pertandingan di Stadion Gelora Bung Tomo tersebut ludes terjual.
Kabar tersebut dibenarkan oleh Ketua Panpel lokal Piala AFF U-19 2024, Amir Burhanuddin. Dia bersyukur atusiasme masyarakat Surabaya dan sekitarnya begitu tinggi.
"Alhamdulillah animo masyarakat Surabaya dan sekitarnya begitu besar. Mudah-mudahan ini menambah spirit positif bagi timnas," kata Amir, Senin (29/07/2024).
Baca Juga : Starting XI Timnas Indonesia U-19 vs Thailand di Final Piala AFF U-19 2024
Menurut Amir, pihaknya memang megunci penjualan tiket sekitar 33 ribu dari 35 ribu yang diajukan dalam perizinan.
"Kita lock di 33.245 dari permohonan izin 35 ribu dari kapasitas 44 ribu," lanjut pria yang juga menjabat sebagai CEO Deltras FC tersebut.
Pada gelaran Piala AFF U-19 2024, ada 6 kategori tiket yang dijual dengan harga termurah Rp50 ribu hingga yang paling mahal Rp100 ribu.
Editor : A.M Azany