LAMONGAN - Persela Lamongan akan tetap diperkuat penjaga gawang asal Sorong, Samuel Reimas pada kompetisi Liga 2 2024/2025.
Mantan kiper Persebaya Surabaya tersebut memperpanjang masa baktinya bersama Laskar Joko Tingkir.
Kepastian tersebut diumumkan melalui akun media sosial resmi klub pada Rabu (07/08/2024).
"Pada tanggal 7 Agustus 2024, @samuelreimas resmi memperpanjang masa baktinya di tim Persela Lamongan pada musim 2024/25," tulis akun @perselafc.
Baca Juga : Kalahkan PSM, Persebaya Tempel Ketat Dewa United dan Persib Bandung
Samuel Reimas sudah menjadi bagian dari Persela Lamongan sejak musim lalu. Dia hampir tak tergantikan perannya di sektor penjaga gawang.
Bersama Persela, Samuel Reimas tampil sebanyak 15 kali sejak babak pendahuluan hingga 12 besar. Ia juga berhasil mencatatkan 9 clean sheet.
Samuel Reimas juga tergolong pemain yang kenyang pengalaman. Selain membela Persebaya, Perseru Serui dan Semen Padang, ia juga pernah memperkuat Bali United.
Baca Juga : Manajemen Persebaya Segera Tentukan Nasib Paul Munster
Bahkan, kiper 31 tahun tersebut juga pernah mererngkuh gelar juara Liga 1 sebanyak dua kali bersama tim Serdadu Tridatu.
Editor : A.M Azany