Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, berhasil lolos untuk berpartisipasi di BWF World Tour Finals 2025. Kepastian ini diperoleh setelah berakhirnya turnamen Kumamoto Masters 2025.
Kelolosan Putri ini tidak terlepas dari bantuan seniornya, Gregoria Mariska Tunjung. Putri bersaing memperebutkan tempat di BWF World Tour Finals 2025 dengan tunggal putri Taiwan, Chiu Pin-Chian.
Gregoria menghentikan Chiu di semifinal Kumamoto Masters 2025. Meski Putri tidak bermain di turnamen tersebut, kemenangan Gregoria itu sudah cukup membantu mengantarkannya ke Hangzhou, China.
Secara perhitungan, perolehan poin Putri sudah tak bisa dikejar oleh Chiu. Berdasarkan data ranking pada pekan ke-46, Putri kini mengumpulkan 74.480 poin, sedangkan sang rival mengoleksi 62.220 poin.
Putri melengkapi tujuh wakil lain yang memastikan lolos ke turnamen penutup musim tersebut. Ia menjadi wakil terakhir yang lolos, bersamaan dengan Ratchanok Intanon yang juara di Kumamoto Masters 2025.
Berikut daftar lengkap tunggal putri yang lolos BWF World Tour Finals 2025
- An Se Young (Korea Selatan/1)
- Wang Zhi Yi (China/2)
- Han Yue (China/3)
- Akane Yamaguchi (Jepang/4)
- Pornpawee Chocuwong (Thailand/5)
- Tomoka Miyazaki (Jepang/6)
- Putri Kusuma Wardani (Indonesia/7)
- Ratchanok Intanon (Thailand/8)
Editor : Khasan Rochmad



















