Menu
Pencarian

PSM Makassar Kecewa Laga Kontra Persik Dilanjutkan setelah Terhenti Lebih Sejam

Portaljtv.com - Senin, 18 Desember 2023 20:46
PSM Makassar Kecewa Laga Kontra Persik Dilanjutkan setelah Terhenti Lebih Sejam
Asisten Pelatih PSM Makassar, Ahmad Amiruddin (Foto: Official PSM)

KEDIRI - PSM Makassar kecewa duel kontra Persik Kediri masih dilanjutkan setelah terhenti lebih dari satu jam. Kekecewaan itu tidak lepas dari keputusan wasit Yudi Nur Cahya yang dinilai tidak mengikuti regulasi.

Laga Persik vs PSM memang sempat dihentikan lebih dari satu jam setelah suporter masuk lapangan. Aksi itu merupakan buntut keputusan wasit mengesahkan gol kontroversial Juku Eja pada menit 87'.

"Jelas kami sangat kecewa mengenai regulasi. Di aturan itu 2x30 ada pemberhentian habis itu pertandingan dihentikan," ungkap asisten pelatih PSM Makassar, Ahmad Amiruddin dalam sesi jumpa pers.

Ia juga menyampaikan bahwa pelatih kepala PSM, Bernardo Tavares juga sudah meninggalkan stadion. Saat laga dilanjutkan, juru taktik asal Portugal tersebut sudah tiba di Bandara.

Baca Juga :   Pernyataan Resmi Persik Kediri Terkait Sempat Terhentinya Laga Kontra PSM Makassar

"Kami minta ketegasan wasit dalam hal ini karena ini untuk kemajuan sepak bola itu sendiri," tegasnya.

Kekecewaan juga disampaikan pemain PSM Makassar, Akbar Tanjung. Ia mengaku bingung dengan keputusan pengadil lapangan yang dinilai tidak sesuai dengan regulasi.

"Kita sebagai pemain kita tidak mengerti regulasi seperti yang harus kita ikuti," tegas Akbar.

Editor : A.M Azany






Berita Lain



Berlangganan Newsletter

Berlangganan untuk mendapatkan berita-berita menarik dari PortalJTV.Com.

    Cek di folder inbox atau folder spam. Berhenti berlangganan kapan saja.