BANYUWANGI - Sebuah Bank Jatim di daerah di Kecamatan Srono, Banyuwangi, menjadi target percobaan perampokan pada Selasa (5/11/2024) pagi.
Saat kondisi bank masih sepi, dua orang tak dikenal memasuki bank dan menyekap office boy (OB) yang sedang membersihkan ruangan.
Dengan ancaman senjata, kedua pelaku memaksa korban untuk diam dan kemudian mengikat tangan serta menutup matanya dengan kain hitam.
Kapolsek Srono, AKP Hendry Christianto, menyebutkan bahwa insiden terjadi pada pukul 07.00 WIB, ketika bank belum beroperasi.
"Perampokan terjadi sekitar jam 07.00 WIB, kedua pelaku memasuki halaman Bank dan langsung menyekap OB," ungkap AKP Hendry.
Kedua pelaku, yang mengenakan jaket hitam dan helm, langsung menodong korban dengan benda menyerupai senjata api dan membawanya ke dalam gudang.
Setelah mengikat tangan korban dengan lakban dan menutup matanya, pelaku mengacak-acak ruangan kantor, tampaknya mencari uang atau barang berharga.
Namun, karena tidak menemukan apa yang dicari, kedua pelaku memilih kabur, membawa server kamera pengawas sebagai upaya untuk menghilangkan jejak mereka.
Meski server rekaman diambil, beberapa saksi mengaku melihat kedua pelaku kabur dengan sepeda motor matic.
Situasi ini baru diketahui oleh pegawai lain yang datang ke kantor dan menemukan kondisi ruangan yang berantakan, serta korban yang masih terikat di dalam gudang.
“Saat ini kasus masih kami tangani. Tim unit Reskrim dari Polsek Srono dan Polresta Banyuwangi sedang melakukan penyelidikan.” jelas AKP Hendry Christianto, Kapolsek Srono.
Kasus ini sedang dalam penanganan pihak kepolisian, yang akan menyelidiki rekaman kamera pengawas dari CCTV di jalan raya guna mengidentifikasi pelaku.
(Danny Eka/Selvina Apriyanti)
Editor : Iwan Iwe