JEMBER - Kepadatan penumpang Kereta Api selama libur panjang Waisak salah satunya terjadi di stasiun Jember mulai jumat siang. Menyambut libur panjang tersebut, PT Kereta Api Indonesia Daop 9 Jember menyiapkan 40.100 tempat duduk dan mengoperasikan 24 perjalanan Kereta Api, termasuk 2 Kereta Api tambahan.
Kereta Api tambahan yang dioperasikan salah satunya KA Mutiara Timur dengan relasi Ketapang-Surabaya. Langkah ini diambil untuk merespons tingginya minat masyarakat menggunakan transportasi kereta Api selama libur Panjang.
KAI Daop 9 memprediksi, rata-rata harian penumpang yang berangkat dari stasiun di wilayah Jember mencapai 9.800 orang, meningkat 10% dibandingkan dengan akhir pekan sebelumnya. Peningkatan ini menunjukkan masyarakat lebih memilih menggunakan Kereta Api sebagai moda transportasi selama libur Panjang.
Humas KAI Daop 9 Jember, Cahyo Widiantoro mengatakan, dengan adanya penambahan Kereta Api dan peningkatan kapasitas tempat duduk, KAI berharap dapat memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat dan memenuhi kebutuhan transportasi selama libur panjang Waisak.
Sementara itu Rina salah satu penumpang mengaku lebih memilih Kereta Api untuk moda transportasi liburan karena lebih aman dan nyaman.
Bagi masyarakat yang berencana melakukan perjalanan selama libur Panjang, KAI mengimbau masyarakat untuk memeriksa jadwal dan harga tiket sebelum melakukan pemesanan.
Editor : JTV Jember