MAGELANG - Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji, memastikan dirinya dalam kondisi sehat saat mengikuti retret kepala daerah yang berlangsung di Akademi Militer (Akmil) Magelang Jawa Tengah.
Dalam video yang diunggah akun media sosialnya, Mas Aji, sapaan akrab bupati mengungkapkan, selama mengikuti retret akan menjaga pola makan dan tidur.
"Menjaga pola makan yang cukup dan menghindari tidur terlalu larut agar tetap fit selama menjalani kegiatan. Siap tempur, siap belajar, dan siap kembali dengan semangat membangun Pacitan," imbuhnya.
Retret ini dirancang untuk meningkatkan orientasi kepemimpinan kepala daerah. Selama delapan hari, para peserta akan mendapatkan pembekalan dan peningkatan kapasitas kepemimpinan. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya pemerintah dalam memperkuat kualitas para pemimpin daerah dalam menghadapi tantangan di lapangan.
Baca Juga : Pacitan Berduka, Ibunda Bupati Indrata Nur Bayuaji Tutup Usia
Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan hadir pada 27-28 Februari 2025 untuk memberikan arahan langsung kepada para kepala daerah. Kehadiran Presiden diharapkan dapat memberikan wawasan strategis serta motivasi dalam menjalankan tugas pemerintahan di daerah masing-masing.
Dengan keikutsertaan dalam retret ini, Indrata Nur Bayuaji berharap dapat memperoleh ilmu dan pengalaman baru yang dapat diterapkan dalam memimpin Pacitan ke arah yang lebih baik. (*)
Editor : M Fakhrurrozi