JAKARTA - Sebanyak tiga wakil Indonesia bertarung di semifinal Daihatsu Indonesia Masters 2025 di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (25/1/2025).
Pertandingan pertama dari tuan rumah menyajikan pertarungan Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati di sektor ganda campuran.
Rinov/Lisa berhadapan dengan pasangan Jepang, Hiroki Midorikawa/Natsu Saito. Sayangnya, wakil Indonesia harus tersingkir setelah kalah dua gim langsung dengan skor 18-21 dan 16-21.
Permainan sejatinya berjalan ketat bagi kedua pasangan. Meski Rinov/Lisa beberapa kali tertinggal, dukungan para suporter membangkitkan semangat mereka.
Baca Juga : Hasil Indonesia Masters 2025: Jonatan Christie dan Fajar/Rian ke Final, Rinov/Lisa Terhenti
Namun, pasangan Jepang terlalu kuat sehingga langkah Rinov/Lisa harus terhenti di Indonesia Masters 2025 hanya sampai di semifinal,
Kendati demikian, wakil Indonesia lain mampu menunjukkan tajinya dengan lolos ke partai puncak. Jonatan Christie menjadi pembuka jalan tersebut ketika bertarung di sektor tunggal putra.
Sosok yang akrab disapa Jojo ini menghadapi tunggal putra Taiwan, Wang Tzu Wei. Melalui duel yang ketat, Jojo sukses meraih kemenangan dalam dua gim dengan skor 21-18 dan 24-22.
Baca Juga : Jadwal Semifinal Indonesia Masters 2025: 3 Wakil Merah Putih Bertarung demi Tiket Final
Keberhasilan Jojo melaju ke semifinal ini juga diikuti oleh wakil Indonesia lainnya dari ganda putra, yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Fajar/Rian menghadapi pasangan Thailand, Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh. Dengan susah payah, Fajar/Rian berhasil menang dua gim melalui skor 21-14 dan 24-22.
Atas hasil tersebut, Indonesia menempatkan dua wakilnya di partai final Indonesia Masters 2025, yakni Jonatan Christie dan Fajar/Rian. Keduanya akan bertanding pada besok Minggu (26/1/2025).
Editor : Khasan Rochmad