SURABAYA - Duel klasik bakal tersaji di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Persebaya akan menjamu Persija Jakarta dalam lanjutan Liga 1 2023/2024, Sabtu (9/12/2023) pukul 15.00 WIB.
Menurut pelatih Persebaya, Uston Nawawi, pertandingan ini sangat penting. Bahkan sangat dinantikan oleh para pendukung tim Kota Pahlawan mengingat rivalitas kedua kesebelasan.
"Tentunya ini pertandingan yang ditunggu-tunggu oleh semuanya ya, laga el-clasico antara Persebaya lawan Persija," ungkap Uston Nawawi dalam sesi jumpa pers, Jumat (8/12/2023).
Uston menegaskan bahwa Persebaya sudah sangat siap untuk menghadapi Persija. Timnya memanfaatkan waktu kurang lebih sepekan setelah berhadapan dengan Rans Nusantara.
Baca Juga : Persebaya Pastikan Jamu Persija di Stadion Gelora Bung Tomo
"Semuanya siap untuk pertandingan besok," tegas juru taktik asal Sidoarjo tersebut.
Uston Nawawi sebenarnya tidak banyak mendampingi Green Force untuk pertandingan melawan Persija. Sebab, ia harus meninggalkan tim untuk melanjutkan kursus kepelatihan Pro AFC.
Akan tetapi, Uston menegaskan bahwa tidak ada masalah dengan persiapan. Sebab, ia selalu berkoordinasi dengan tim pelatih yang ada di Surabaya terkait dengan materi latihan.
Baca Juga : Duel Klasik Persebaya vs Persija, Uston Nawawi: Semoga Kami Dapat 3 Poin
"Apalagi di zaman modern ini kan, semakin canggih ya di situ enggak ada masalah," tegasnya.
Pelatih 46 tahun ini sangat berharap Persebaya bisa meraih hasil maksimal. Meski ia menyadari bahwa Persija bukan lawan yang mudah. "Semoga kita mendapatkan 3 poin," tandasnya.
Editor : A.M Azany