Solo traveling atau bepergian sendirian sering kali menjadi hal yang menarik untuk dilakukan. Kamu bisa bebas mengeksplorasi dunia dan menjelajah sesuka hati.
Namun, keamanan menjadi faktor utama yang perlu dipertimbangkan sebelum memutuskan destinasi liburan dan melakukan solo traveling.
Berikut adalah beberapa negara yang dikenal aman untuk solo traveler, yuk simak!
1. Islandia
Baca Juga : Tips Jitu Kelola Emosi dan Stres saat Liburan Akhir Tahun
Negara teraman pertama untuk solo traveling, yaitu Islandia. Negara ini konsisten menduduki peringkat teratas sebagai negara teraman di dunia berdasarkan survei Global Peace Index 2023 dengan skor 1.124.
Berlibur ke Islandia adalah pilihan yang tepat karena kamu bisa menikmati keindahan alam yang menakjubkan, seperti air terjun, gunung es dan hamparan salju putih luas, serta fenomena alam lainnya.
2. Denmark
Baca Juga : 5 Destinasi Wisata Hemat di Surabaya, Liburan Seru Tanpa Menguras Kantong
Denmark juga merupakan negara teraman untuk kamu yang suka melancong ke luar negeri. Menurut Global Peace Index 2023, Denmark menempati peringkat kedua sebagai negara teraman di dunia dengan skor 1.311.
Kamu bisa mempertimbangkan Denmark sebagai tujuan liburan kamu karena negara satu ini memiliki wisata sejarah yang menarik.
Selain itu sistem transportasi yang aman dan nyaman juga memudahkan kamu untuk mengeksplorasi banyak tempat di negara ini.
Baca Juga : Keindahan Wisata Pantai Serang Blitar Memikat Pengunjung
3. Slovenia
Slovenia menempati posisi kedelapan sebagai negara paling aman di dunia dengan skor 1.334 menurut Global Peace Index 2023. Negara ini menawarkan keindahan alam yang luar biasa.
Kamu bisa menikmati beberapa destinasi populer seperti Danau Bled yang memiliki keindahan danau biru dengan pulau di tengah danau.
Selain itu, ada pula Taman Nasional Triglav yang menawarkan keindahan pegunungan dan danau yang memukau.
Terdapat juga Ljubljana yang merupakan ibu kota Slovenia. Tempat ini dipenuhi dengan arsitektur Barok membuat suasana kota menjadi nyaman.
Slovenia juga memiliki tingkat kriminalitas yang rendah dan penduduk yang ramah sehingga kamu tidak perlu khawatir untuk berlibur ke negara ini.
4. Jepang
Bergeser ke Asia, Jepang merupakan negara yang aman untuk liburan kamu. Jepang dikenal dengan negara yang memiliki tingkat kejahatan yang sangat rendah. Selain itu, sistem transportasi yang efisien membuat perjalanan solomu menjadi nyaman.
Kota-kota seperti Tokyo dan Osaka menawarkan pengalaman urban yang modern, sementara Kyoto dan Nara memberikan nuansa tradisional yang kental. Sangat cocok buat kamu yang suka mempelajari budaya baru.
5. Singapura
Sebagai salah satu negara teraman yang ada di Asia Tenggara, Singapura memiliki tingkat kejahatan yang sangat rendah.
Negara ini juga memiliki kebersihan yang patut diacungi jempol. Selain itu, sistem transportasi umum yang efisien juga menjadi keunggulan dari Singapura.
Negara ini memiliki banyak wisata modern yang dapat dikunjungi, seperti Marina Bay Sands, Gardens by the Bay, Universal Studio dan masih banyak lagi.
Selain itu, pilihan kulinernya pun beragam dan mudah untuk menemukan halal food. Singapura menjadi negara yang cocok untuk kamu kunjungi, apalagi jika waktu liburmu terbatas.
Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi negara yang aman untuk kamu yang ingin melakukan solo traveling. Yuk, segera rencanankan liburanmu dengan aman dan nyaman!
Editor : Khasan Rochmad