SURABAYA - Persebaya Surabaya mengakhiri pemusatan latihan di Yogyakarta. Seluruh penggawa Green Force dijadwalkan kembali ke Surabaya pada Minggu (28/07/2024) hari ini.
Setelah melakoni pemusatan latihan selama hampir dua pekan, pemain dikabarkan dalam kondisi bagus. Mereka juga akan langsung menatap team launching game.
"Persebaya mengakhiri pemusatan latihan di Yogyakarta dengan internal game," tulis akun Instagram @officialpersebaya, Minggu (28/07/2024).
"Pagi ini (28/7), seluruh pemain dan official kembali ke Surabaya. Semua dalam kondisi bagus, siap menyambut team launching game pada Minggu, 4 Agustus nanti," lanjut postingan tersebut.
Baca Juga : Persik Kediri Siap Tempur Hadapi Persib Bandung di Liga 1
Persebaya dijadwalkan menghadapi Persik Kediri pada acara launching tim yang akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Selama menjalani training camp di Yogyakarta, tim pelatih memoles fisik, teknik, taktik hingga mental pemain. Penggawa Green Force juga mencoba berbagai skema yang akan diterapkan di Liga 1.
Anak asuh Paul Munster tersebut juga melakoni uji coba dengan Barito Putera di Stadion Sultan Agung Bantul pada 20 Juli lalu. Namun, tim kebanggaan Arek Suroboyo tersebut kalah dengan skor 3-0.
Baca Juga : Persik Kediri Siap Tumbangkan Persib Bandung dalam Laga Big Match Liga 1
Persebaya juga menggelar internal game sebanyak dua kali. Internal game kedua digelar sehari sebelum Bruno Moreira cs kembali ke Surabaya.
Editor : A.M Azany