BANGKALAN - Viral video pengadangan truk pengangkut sampah milik Dinas Lingkungan Hidup, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur oleh sejumlah warga tepatnya di Dusun Debeng, Desa Bulung, Kecamatan Klampis, Kabupaten BangkalanBangkalan.
Tampak terlihat di video, sejumlah warga yang meminta supir truk untuk menghentikan kendaraannya dan menyuruh putar balik.
Aksi itu diduga warga desa setempat merasa keberatan wilayahnya dilewati truk pengangkut sampah milik DLH Kabupaten Bangkalan yang mengangkut sampah dari bangkalan menuju TPA di Desa Bragang.
Camat Klampis, Adi Perdana PutraPutra membenarkan kejadian tersebut. Menurut Camat Adi prnghadangan itu karena adanya miskomunikasi.
"Ya benar adanya pengadangan dari warga penyebabnya karena ada miskomunikasi antara wargab Desa Bragang dengan warga Desa Bulung Kecamatan Klampis serta dengan pihak pemerintah," kata Camat Adi, Senin (21/4/2025).
Pihaknya akan melakukan koordinasi dengan para tokoh dan masyarakat setempat untuk mencari solusi terkait permasalahan tersebut.
"Ke depan kita akan melakukan mediasi dengan melibatkan para tokoh masyarakat di dua desa tersebut," ujarnya. (Moch. Sahid).
Editor : JTV Madura