Menu
Pencarian

Timnas Indonesia U-20 Kalah dari Iran, Begini Respons Indra Sjafri

Khasan Rochmad - Jumat, 14 Februari 2025 10:30
Timnas Indonesia U-20 Kalah dari Iran, Begini Respons Indra Sjafri
Respons Indra Sjafri setelah Timnas Indonesia U-20 mengalami kekalahan dari Iran pada pertandingan perdana Piala Asia U-20 2025. (Foto: PSSI)

Timnas Indonesia U-20 memulai langkah di Piala Asia U-20 2025 dengan kekalahan. Bertarung melawan Iran di Shenzhen Youth Football Training Centre Base, China, Kamis (13/2/2025), Garuda Muda kalah 0-3.

Kekalahan ini menjadi awal yang pahit bagi Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025. Pasalnya, Garuda Muda diberi target untuk melaju hingga ke semifinal.

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, menilai bahwa anak-anak asuhannya tidak bermain buruk. Namun, terdapat beberapa kekurangan sehingga kalah secara permainan.

"Kami tidak bermain begitu buruk, tetapi kami kurang dalam antisipasi untuk umpan-umpan silang Iran," ujar Indra Sjafri.

Baca Juga :   Timnas Indonesia U-20 Gagal di Piala Asia U-20 2025, Indra Sjafri Pasrahkan Nasib kepada PSSI

"Selain itu, antisipasi bola-bola atas dan duel satu lawan satu kami kurang," tutur pelatih berusia 62 tahun tersebut.

Secara permainan, Indonesia sejatinya mampu memberi ancaman. Dony Tri Pamungkas dan kolega beberapa kali melepaskan tendangan percobaan. Namun, Iran mampu bermain solid di lini pertahanan.

Indra Sjafri menuturkan bahwa Indonesia kerap kehilangan kesempatan untuk mencetak gol. Faktor tidak klinis menjadi salah satu alasan dan bakal dievaluasi untuk pertandingan selanjutnya.

Baca Juga :   Link Live Streaming Timnas Indonesia U-20 vs Yaman di Piala Asia U-20 2025

"Sebenarnya kita punya kecepatan dan kesempatan untuk lakukan serangan balik bahkan ada beberapa kali bisa membuat peluang," kata Indra Sjafri melanjutkan.

"Namun, sayang kami tidak bisa memanfaatkannya. Setelah ini, kita akan evaluasi tim dan fokus siapkan strategi untuk laga selanjutnya melawan Uzbekistan," imbuhnya.

Timnas Indonesia U-20 akan menghadapi lawan berat pada pertandingan selanjutnya. Uzbekistan menjadi lawan yang mengadang. Berstatus sebagai juara bertahan, Uzbekistan bakal menyulitkan Garuda Muda.

Baca Juga :   Ambisi Jens Raven Beri Kemenangan untuk Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025

Duel Timnas Indonesia U-20 kontra Uzbekistan akan berlangsung di Shenzhen Youth Football Training Centre Base, China, Minggu (16/2/2025).

Editor : Khasan Rochmad





Berita Lain



Berlangganan Newsletter

Berlangganan untuk mendapatkan berita-berita menarik dari PortalJTV.Com.

    Cek di folder inbox atau folder spam. Berhenti berlangganan kapan saja.