KEDIRI - Ditahun ini telah diadakan latihan gabungan potensi SAR di Kabupaten Kediri. Dimana latihan digelar mulai tanggal 7 hingga 8 juli 2024 di Sumber Bening Desa Sumberagung Wates Kabupaten Kediri. Kegiatan inipun bertujuan untuk memberikan pelatihan kepada para peserta pelatihan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang teknik pertolongan di air. Sehingga potensi pencarian dan pertolongan dapat membantu Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan dalam pelaksanaan operasi pencarian dan pertolongan secara cepat, tepat, aman terpadu dan terkoordinasi.
Acarapun dibuka Wempi selaku Ketua Panitia dan BPBD Kab. Kediri. Dimana dalam kegiatan juga dihadiri oleh beberapa organisasi kemanusiaan diantar lain PMI Kab.Kediri, corre malang, Tagana Kab. Kediri, Wana rescue, Vertical rescue Indonesia, Pramuka, Gusdurian, Pemuda Katolik , dan beberapa penggiat kemanusiaan. Rangkaian giat guna untuk menambah kapasitas relawan sesuai dalam tupoksi nya masing masing untuk tugas tugas di lapangan dan pertolongan dan pencarian.
Adanya pelatihan oleh tim SAR di BPBD sangat didukung oleh beberapa pihak terkait mengingat bencana alam juga dapat menerjang segala daerah, terlebih lagi di bagian bagian tertentu di Kabupaten Kediri juga rawan terhadap dampak bencana. Terutama daerah yang lokasinya memang berada di bantaran sungai, dan daerah rawan longsor. (Simon Bagus)
Editor : JTV Kediri