MOJOKERTO - Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kauman 1, di Jalan Kartini, Kelurahan Kauman Kecamatan Prajurit Kulon, Kota Mojokerto, dibobol maling, Sabtu (14/9/2024) malam.
Dalam aksinya, pelaku berhasil membawa kabur laptop proyektor, satu monitor CCTV dan Digital Video Rocerder (DVC) CCTV. Kerugian diperkirakan mencapai puluhan juta rupiah.
Peristiwa baru diketahui pada Minggu malam saat penjaga datang ke sekolah. Saat itu, gembok pagar sudah dalam kondisi rusak. Diduga, pelaku beraksi pada sabtu malam saat penjaga meninggalkan sekolah.
"Penjaga sekolah ini meninggalkan sekolah pada sabtu sore sekitar jam tiga sore. Saat itu, sekolah sudah dikunci dan digembok," ujar AKP Edi Purwo Santoso, Kapolsek Prajurit Kulon.
Usai kejadian, penjaga langsung melapor ke Kepala Sekolah. Selanjutnya, laporan diteruskan ke Polres Mojokerto Kota.
Usai menerima laporan Kepala Sekolah, tim Identifikasi Polres Mojokerto Kota melakukan olah TKP. Hasilnya, polisi mendapati ruang Kepala Sekolah juga rusak.
Sejumlah barang di ruang Kepala Sekolah amblas digondol maling. Diantaranya laptop proyektor, satu monitor CCTV dan Digital Video Rocerder (DVC) CCTV.
"Untuk jumlahnya (laptop) masih menunggu verifikasi dari Dinas Pendidikan. Yang rusak ya gembok pagar, pintu ruangan Kepala Sekolah. Sementara masih proses penyelidikan sembari menunggu laporan resmi, namun kita sudah melakukan olah TKP sebagai bentuk respon dari laporan awal," terang mantan Kasat Narkoba Polres Mojokerto Kota.
Dari hasil olah TKP, polisi menemukan barang bukti gembok pagar dan linggis kecil (bubut) di ruangan bagian belakang. Diduga, linggis milik pelaku yang dibuang di ruang belakang.
Guna mengungkap kasus pencurian di SDN Kauman 1 Mojokerto ini, polisi meminta keterangan sejumlah saksi. Polisi juga mendalami rekaman CCTV di sepanjang Jalan Kartini sekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP). (*)
Editor : M Fakhrurrozi