KABUPATEN MOJOKERTO - Sebuah rumah dan toko di Dusun Loterloawang RT 03 RW 01, Desa Lolawang, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Mojokerto, terbakar, pada Selasa (24/9/2024) malam.
Peristiwa menimpa rumah milik Musaroh (62). Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.
Kebakaran terjadi sekitar pukul 22.10 WIB. Ketika itu, pemilik rumah hendak istirahat malam. Namun, saat mengecek lantai dua, terlihat percikan api di salah satu kamar.
"Saksi melihat ada percikan api di atap rumah. Lalu api membesar dan membakar seisi rumah," ujar Sukamto, Komandan Regu Damkar, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto
Selanjutnya, pemilik rumah meminta bantuan warga untuk memadamkan api. Namun, upaya tak membuahkan hasil.
Banyaknya barang yang mudah terbakar mengakibatkan api cepat membesar. Api baru berhasil dipadamkan setelah dua unit damkar tiba di lokasi.
"Kita kerahkan dua unit ke lokasi setelah mendapat informasi dari warga. Kita juga dibantu satu unit dari Ngoro Industri Persada. Api berhasil dipadamkan sekitar pukul 23.10 WIB," terangnya.
Sukamto menjelaskan, luas area yang terdampak mebakaran ± 7 x 8 m². Penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak Polsek Ngoro, termasuk kerugian yang dialami korban. Namun dugaan sementara akibat korsleting listrik dari kamar di lantai II. (*)
Editor : M Fakhrurrozi