LAMONGAN - Kecelakaan di perlintasan tanpa palang pintu terus saja terjadi di Lamongan. Kali ini, peristiwa terjadi di perlintasan Desa Tanggungan, Kecamatan Pucuk, Jumat (12/1/2024) malam.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Namun, kedua remaja bernama M. Sochib Zakriya (18) warga Dusun Kepet, Desa Tunah, Kecamatan Semanding, Tuban dan Abdillah Rizki Fauzi (18) warga Brebes, Jawa Tengah mengalami luka parah.
Peristiwa terjadi sekitar pukul 20.53 WIB. Ketika itu, kedua remaja usai mengikuti pengajian. Dengan mengendarai sepeda motor Honda Supra Nopol S 3889 JR, keduanya hendak menyeberang menuju Jalan Raya Surabaya – Babat.
Namun, baru saja melintas, keduanya langsung tertabrak KA Komuter Arjonegoro tujuan Surabaya. Akibat tabrakan ini, keduanya terpental hingga 15 meter. Beruntung, kedua korban selamat dari kecelakaan ini.
Baca Juga : Pulang Ngaji, 2 Remaja di Lamongan Tertabrak KA Arjonegoro
“Kedua remaja ini arah selatan desa Tanggungan menuju Jalan Raya. Bertepatan dari arah barat ada KA Komuter hingga tabrakan tak terhindarkan. Keduanya mengalami patah tulang kaki kiri,” ujar Aiptu Komari, anggota Polsek Pucuk Lamongan.
Usai kejadian, kedua korban langsung dievakuasi ke rumah sakit terdekat guna mendapatkan perawatan, sedangkan sepeda motor diamankan ke unit laka dan KA Komuter Arjonegoro melanjutkan perjalanan ke Surabaya. (Zulkifli Zakaria)
Editor : M Fakhrurrozi