KEDIRI - Persik Kediri sudah terbebas dari sanksi FIFA terkait larangan transfer akibat gugatan yang dilayangkan salah satu mantan pemainnya.
Kepastian tersebut disampaikan Manajer tim Persik Kediri, Muhammad Syahid Nur Ichsan. Ia mengaku sudah menerima pemberitahuan setelah menyelesaikan kewajiban kepada penggugat.
“Surat pemberitahuan bahwa Persik Kediri terbebas dari hukuman larangan transfer dari FIFA telah kami terima, artinya pihak yang kemarin melakukan gugatan telah menerima pembayaran," katanya.
Syahid menegaskan bahwa pihaknya memang berkomitmen untuk menyelesaikan masalah tersebut sejak awal.
Baca Juga : Persik Kediri Bebas dari Sanksi FIFA, Makin Fokus Tatap Liga 1
“Memang ada beberapa tahapan terkait hal ini, termasuk juga proses administrasi terkait evaluasi pemain di musim lalu,” jelas Syahid.
Setelah dipastikan terbebas dari sanksi FIFA, Persik fokus untuk menyelesaikan sisa kompetisi dengan hasil maksimal. Termasuk ketika melawat ke markas Madura United awal pekan depan.
“Di 5 laga terakhir kami tetap mengincar hasil maksimal dan kemenangan di setiap laga,” lanjut Syahid.
Baca Juga : Persik Kediri Segera Bereskan Sanksi FIFA Sembari Menatap Kompetisi
“Beberapa evaluasi teknis terus diperbaiki tim pelatih, kita harapkan hasil positif kemenangan akan bisa diraih nantinya,” tandasnya.
Editor : A.M Azany