PONOROGO - PMII Komisariat Budi Utomo Universitas Muhammadiyah Ponorogo melaksanakan Masa Penerimaan Anggota Baru (Mapaba) di Balai Desa Mojorejo, Jetis, Kabupaten Ponorogo, pada 27 hingga 29 Oktober 2023.
Mapaba merupakan bentuk kaderisasi formal di tingkat basic dan pertama di PMII, sehingga setiap calon anggota yang ingin bergabung wajib melewati proses ini.
PMII Komisariat Budi Utomo yang berada di lingkungan kampus Universitas Muhammadiyah Ponorogo, melaksanakan Mapaba sebagai ajang pengenalan PMII kepada mahasiswa terutama terkait perannya di internal maupun eksternal kampus.
Mapaba kali ini mengambil tema ''Bergerak Bersama, Bangga Menjadi PMII''. Harapannya bisa menjadi wadah untuk mahasiswa yang berproses di dalamnya untuk menyalurkan segala potensi yang dimiliki.
Diharapkan juga akan muncul anggota maupun kader baru yang mampu memaksimalkan potensinya sebagai kader pembawa perubahan dimulai dari komisariat, kampus hingga lingkungannya sendiri.
"Harapan yang paling utama dalam Mapaba ini adalah untuk melanjutkan kaderisasi dan perjuangan sahabat-sahabat untuk tetap menghidupkan eksistensi komisariat, tetap mempertahankan ranah gerak PMII di kampus," ujar Sahabat Toriq Syilu Arham selaku ketua komisariat PMII Budi Utomo, Selasa (31/10/2023).
"Serta semakin menjadikan PMII sebagai satu organisasi yang mampu menjadi agent of change, iron stock, penjaga nilai, kekuatan moral, dan sebagai pengontrol dalam kehidupan sosial di masyarakat," tandasnya.(Yusuf Vreda Adi Wardana)
Editor : A.M Azany