BANDUNG - Pelatih karteker Madura United, Rahmad Basuki menebar pujian kepada Persib Bandung yang akan menjadi lawan timnya pada babak final Championship Series Liga 1 2023/2024.
Madura United akan menantang Persib di leg pertama, Minggu (26/04/2024). Pertandingan bakal dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Sorean, Kabupaten Bandung.
"Saya melihat bahwa Persib Bandung adalah tim yang sangat besar di Liga ini," kata Rahmad Basuki.
"Mereka selalu menjadi kandidat juara di setiap musimnya, dihuni pemain berkualitas, kedalaman skuad yang juga bagus," sambungnya.
Baca Juga : Liga 1: Madura United Siap Antisipasi Determinasi Dewa United
Namun, Rahmad menegaskan bahwa Madura United tidak gentar menghadapi Persib. Ia menegaskan bahwa timnya akan menampilkan permainan terbuka.
"Karena memang tujuan kami datang di partai final ini adalah memberikan hiburan yang sangat menarik bagi penikmat sepak bola di Indonesia," jelas Rahmad.
Ia juga mengatakan bahwa pemain dalam kondisi antusias untuk menghadapi Persib pada leg pertama babak final Championship Series Liga 1 2023/2024.
Baca Juga : Tundukkan PSM Makassar, Madura United Jaga Persaingan di Papan Atas
"Mudah-mudahan semua pemain dalam kondisi siap tempur," tandasnya.
Editor : A.M Azany