SIDOARJO - Pasar tingkat Krian, di Jalan Basuki Rahmat, Kecamatan Krian, Sidoarjo, terbakar, Selasa (20/8/2024) pagi.
Api diketahui pertama kali muncul sekitar pukul 04.00 WIB. Saat itu, pasar masih belum beroperasional. Tiba-tiba muncul api dari lantai satu.
"Api dari lantai satu. Lalu menyebar hingga lantai dua," kata Janto, salah satu pedagang.
Banyaknya barang yang mudah terbakar mengakibatkan api cepat membesar. Kobaran api membuat panik pedagang yang hendak membuka lapak dagangan.
Baca Juga : Pedagang Pasar Krian Kemasi Barang yang Bisa Dijual Kembali
Namun, para pedagang tak sempat menyelamatkan barang dagangan. Sejumlah warga melapor ke Dinas Pemadam kebakaran.
Sepuluh unit Damkar dikerahkan ke lokasi. Namun, akses jalan yang sempit dan sulitnya mendapatkan air membuat petugas Damkar kesulitan memadamkan api.
Hingga saat ini, api semakin meluas. Belum diketahui apakah ada korban jiwa dalam kejadian ini karena proses pemadaman masih berlangsung. (*)
Editor : M Fakhrurrozi