SURABAYA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Republik Indonesia, Bahlil Lahadalia, melakukan kunjungan langsung ke salah satu pangkalan LPG 3 Kg di Surabaya untuk memantau ketersediaan pasokan dan kestabilan harga, Selasa (23/3/2025). Dalam kunjungan tersebut, Bahlil didampingi oleh Kepala BPH Migas, Erika Retnowati, Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Simon Aloysius Mantiri, serta Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, Mars Ega Legowo Putra.
Bahlil Lahadalia mengonfirmasi bahwa distribusi LPG 3 Kg berjalan dengan lancar, dengan harga yang sesuai dengan ketentuan dan pasokan yang stabil. Ia juga memastikan timbangan tabung LPG yang tepat, yakni 8 kg untuk total berat yang mencakup tabung dan isinya, serta harga jual yang sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) di angka Rp18.000.
“Saya cek langsung timbangan tabungnya pas, 8 Kg termasuk isi dan tabung kosongnya 5 Kg. Harga jual di pangkalan ini juga sesuai HET (Harga Eceran Tertinggi) di Rp18 ribu, penataan sudah semakin baik,” ungkap Menteri ESDM.
Menteri ESDM juga mengungkapkan, berdasarkan interaksinya dengan masyarakat, harga LPG 3 Kg kini lebih stabil dan sesuai dengan HET. “Saya tanya langsung ke ibu-ibu, mereka dulu sering mendengar harga satu tabung bisa mencapai Rp23 ribu – Rp25 ribu, tapi sekarang sudah tidak lagi. Kalau begini terus, aman,” tambahnya. Selain itu, Bahlil menegaskan bahwa Kementerian ESDM bersama Pertamina akan terus memastikan kelancaran pasokan LPG 3 Kg di seluruh Indonesia, terutama menjelang libur Lebaran.
Baca Juga : Pertamina Pastikan Pasokan BBM dan LPG Aman Selama Ramadhan dan Idul Fitri 2025
Sementara itu, Mars Ega Legowo Putra, Direktur Utama Pertamina Patra Niaga, menegaskan kesiapan distribusi LPG 3 Kg selama masa libur Lebaran. Ia memastikan bahwa pasokan LPG 3 Kg akan tetap optimal dengan penambahan stok di titik-titik dengan tingkat konsumsi tinggi, termasuk daerah-daerah favorit mudik dan wisata.
“Kami menyiagakan 5.801 agen LPG siaga dan 362.442 pangkalan LPG serta outlet siaga yang siap melayani 24 jam dan tidak libur di seluruh Indonesia,” ujar Mars Ega.
Pemilik pangkalan LPG yang dikunjungi, Tri Murtiningsih, menyatakan bahwa pasokan LPG tetap aman, bahkan menjelang Lebaran. “Selama masa jelang lebaran ini, pasokan normal dan stoknya banyak,” katanya.
Baca Juga : Kasus Korupsi Pengoplosan Pertamax, Mahasiswa Geruduk Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus
Beberapa konsumen yang ditemui, seperti Ria Agustina, juga menegaskan bahwa mereka tidak menghadapi kesulitan dalam memperoleh LPG 3 Kg. “Kami biasa beli di pangkalan ini, selalu ada, jadi tidak ada masalah kalau stok,” ujar Ria.
Editor : A. Ramadhan