BELGIA - Wonderkid Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan kembali ke klubnya setelah tampil di Piala Asia 2023. Ia bahkan langsung bermain dalam pertandingan antara KMSK Deinze vs Club NXT pada ajang Challenger Pro League Sabtu (3/2/2024).
Marselino Ferdinan turun sebagai pemain pengganti ketiga pertandingan menyisakan waktu sekitar 10 menit. Eks Persebaya Surabaya tersebut masuk menggantikan Guillaume De Schryver pada menit 79’.
Meski hanya dimainkan sekitar 10 menit, penampilan Marselino Ferdinan menuai pujian dari pihak klub. Dalam sebuah ulasan di laman resmi KMSK Deinze, Marsel disebut tampil menonjol dalam laga debutnya di Liga 2 Belgia musim ini.
”Sepuluh menit menjelang pertandingan berakhir, Ferdinan pun melakukan debutnya musim ini. Pemain internasional kita, yang juga tampil bagus di Piala Asia, tentu tampil menonjol berkat aksi-aksi apiknya,” tulis laman kmskdeines.be dikutip Sabtu (3/1/2024).
Baca Juga : Bekuk Arab Saudi, Shin Tae-yong Puji Para Pemain dan Dukungan Suporter Timnas Indonesia
Sementara dinukil dari laman Sofascore, Marselino Ferdinan mendapatkan rating 6,7. Ia melakukan 10 kali sentuhan dan mencatatkan akurasi umpan hingga 100 persen dari total 4 operan yang dilepaskannya selama di lapangan.
Jebolan klub internal Persebaya tersebut juga mencatatkan 2 dribel dan 1 tekel sukses. KMSK Deinze juga berhasil meraih kemenangan dengan skor 0-1 lewat gol bunuh diri Jano Willems pada menit 71’.
Sebelumnya, Marselino juga tampil moncer ketika membela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023. Tak heran, dia selalu diturunkan sebagai starter oleh Shin Tae-yong sejak fase grup hingga babak 16 besar.
Baca Juga : Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026: Kalahkan Arab Saudi, Timnas Indonesia Naik Peringkat Ketiga
Penampilan terbaik Marselino Ferdinan adalah ketika Timnas Indonesia menghadapi Irak di laga perdana grup D. Ia mampu mencetak 1 gol meskipun Skuad Garuda harus menelan kekalahan dengan skor 1-3.
Editor : A.M Azany