SURABAYA - Maraknya kasus motor brebet usai mengisi BBM jenis Pertalite mendapat perhatian Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji. Wawali yang akrab disapa Cak Ji ini meminta Pertamina membuka mata atas kasus Pertalite.
“Masyarakat ojo dirugekno. Iki akeh laporan motor brebet sakwise isi BBM. Pihak terkait ojo tutup mata, kudu tanggap. Meleko Pertamina!” tegas Cak Ji, Kamis (30/10/2025).
Ia meminta Pertamina segera melakukan pengecekan kualitas bahan bakar di lapangan, khususnya di SPBU yang dilaporkan bermasalah seperti di kawasan Diponegoro, Tapak Siring, dan Rajawali Surabaya.
Menurutnya, keluhan yang datang bertubi-tubi dari pengemudi ojol menunjukkan adanya persoalan serius yang tidak bisa diabaikan.
Baca Juga : Kasus Motor Brebet Marak, Cak Ji: Masyarakat Ojo Dirugekno, "Meleko Pertamina!"
“Rakyat iki angel golek bensin saben dina. Nek wis tuku tapi malah motoré rusak, yo jelas loro,” ujar Armuji.
Aktivis driver online Surabaya, Daniel Lukas Rorong, sebelumnya juga menampung aspirasi serupa dari rekan-rekan ojol yang merasa dirugikan setelah mengisi Pertalite di beberapa SPBU.
Cak Ji menegaskan, Pemkot Surabaya siap berkoordinasi dengan Pertamina serta Dinas Perindustrian dan Perdagangan untuk memastikan kualitas BBM yang beredar di masyarakat tetap aman dan sesuai standar. (*)
Editor : M Fakhrurrozi
 
 


















