SIDOARJO - Pemerintah Kabupaten Sidoarjo menggelar acara Halal Bihalal Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah di Pendopo Delta Wibawa, Selasa (8/4/2025). Kegiatan ini dihadiri sekitar 4.000 Aparatur Sipil Negara (ASN) dan non-ASN dari berbagai instansi di lingkungan Pemkab Sidoarjo.
Halal bihalal tahun ini menjadi momen spesial karena untuk pertama kalinya digelar oleh Bupati Subandi dan Wakil Bupati Mimik Idayana sejak keduanya resmi dilantik. Dalam sambutannya, Bupati Subandi mengajak seluruh elemen pemerintah daerah untuk menjadikan momentum ini sebagai penguat kebersamaan.
“Dengan halal bihalal ini, kita manfaatkan momentum untuk saling bersilaturahmi, melebur kesalahan dan dosa, sekaligus mempererat kebersamaan. Ini menjadi simbol bahwa ke depan kita harus terus bergandeng tangan membangun Sidoarjo,” ujar Subandi.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga menegaskan komitmennya melanjutkan sejumlah program prioritas, termasuk program 100 hari kerja. Program tersebut mencakup Jihad Sungai, perbaikan jalan berlubang, serta penanaman pohon pule di sejumlah titik taman kota.
Baca Juga : Sidak Pangan di Swalayan, Bupati Sidoarjo Subandi Minta Produk Kadaluarsa Ditarik
“Kita akan koordinasi dan rapat coffee morning untuk menyelesaikan program 100 hari. Ada jalan-jalan yang belum selesai kita mapping. Jihad Sungai tetap jalan. Pohon pule dari berbagai pihak juga akan segera ditanam,” tambahnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain Sekretaris Daerah Dr. Fenny Apridawati, Asisten Tata Pemerintahan dan Kesra Ainur Rohman, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Mahmud, serta Asisten Administrasi Umum dr. Atok Irawan. Para pejabat dan peserta acara tampak saling bersalaman dan bermaaf-maafan dalam suasana penuh kekeluargaan.(*)
Editor : A. Ramadhan