KEDIRI - Laga grup J babak 64 besar Liga 4 nasional yang mempertemukan 4 klub, tuan rumah Inter Kediri, Persikasi Bekasi, Pesik Kuningan dan Batavia FC diprediksi akan berlangsung seru. Karena ke empat tim ini memiliki kekuatan yang merata dan dihuni kombinasi pemain muda serta senior yang berpengalaman.
Tuan rumah Inter Kediri saat ini di latih Budiarjo Thalib, pelatih asal Makassar yang sarat pengalaman dan pernah membawa Persik Kediri juara Liga 2 tahun 2019. Tim berjuluk laskar panji ini, juga dihuni pemain muda dan senior yang telah malang melintang di sepakbola nasional. Diantaranya Galih Akbar, Andre Agustiar, Nosi Setiawan dan Gustavo Suebu.
Sementara Persikasi Bekasi yang saat ini diarsiteki Abdullah Sapei juga merupakan klub yang telah lama karena berdiri 16 Maret 1961. Saat ini tim berjuluk Laskar Tarumanagara ini memiliki pemain pemain muda potensial yang telah dibina di klub klub internal PSSI Kabupaten Bekasi.
Pesik Kuningan yang merupakan klub berbasis di Kuningan Jawa Barat ini telah berdiri sejak 1950. Dilansir dari Instagram Pesik Kuningan saat ini diarsiteki oleh Boy Jati Asmara dan menunjuk Ismed Sofyan sebagai Direktur Teknik. Tim berjuluk Kuda Ciremai ini dikenal mengandalkan strategi bertahan rapat yang saat ini dikawal pemain senior Andre Oki Sitepu dan memiliki serangan balik cepat untuk menghadapi lawan-lawannya.
Sedangkan Batavia FC yang baru saja menjuarai Liga 4 DKI Jakarta juga merupakan tim yang tak bisa dianggap remeh apalagi saat ini dilatih oleh salah satu legenda sepakbola Indonesia Charis Yulianto. Tim asal ibukota ini juga memiliki Dian Rizkiyana yang terpilih sebagai Kiper Terbaik Liga 4 regional Jakarta.
Dalam Match Coordination Meeting (MCM) yang diselenggarakan di Stadion Brawijaya Senin (21/4/2025) malam sebagai persiapan terakhir sebelum kick off Liga 4 Grub J, keempat perwakilan tim sama sama optimis lolos ke babak 32 besar. "Kita anggap semua laga adalah final dan kita telah mempersiapkan tim kita untuk bisa lolos dari grub J ini. Semoga kita bisa lolos ke Liga 3 musim depan, "jelas Tomi Ariwibowo CEO Inter Kediri.
Hal senada juga disampaikan Manajer Batavia Ferry Eliston yang mengakui setelah menjuarai Liga 4 DKI Jakarta, timnya langsung diboyong ke Kediri. Meski jadwal yang mepet namun ia optimis bisa lolos Liga 3 musim depan. "Setelah juara di Liga 4 regional Jakarta kita langsung berangkat ke Kediri. Kita optimis bisa lolos dari grub J dan bisa promosi ke Liga 3, "ungkap Ferry Eliston.
Baca Juga : Inter Kediri Siap Sapu Bersih Kemenangan di Babak 64 Besar Liga 4 Nasional
Sementara asisten pelatih Pesik Kuningan Erick Setyawan mengaku telah mempersiapkan tim satu bulan dalam menghadapi putaran nasional dan berharap bisa lolos dari Grub J. "Satu bulan ini kita sudah mematangkan tim, semoga kita bisa mendapatkan hasil yang positif di Kediri, "tambahnya.
Head Coach Persikasi Bekasi Abdullah Sapei berharap laga di grub J bisa berjalan lancar dan menjunjung tinggi fair play dan timnya juga bisa lolos dari grub ini. "Kita tetap optimis dan siapapun yang lolos dari grub J ini, adalah benar benar tim terbaik di Liga 4 nasional, "pungkasnya.
Jadwal Lengkap Grup J Babak 64 Besar Liga 4 Nasional (Stadion Brawijaya Kediri)
Baca Juga : Drawing Ulang, Berikut Lawan Inter Kediri di Liga 4 Nasional
Selasa, 22 April 2025
13.00 : Batavia FC vs Pesik Kuningan
15.15 : Inter Kediri vs Persikasi Bekasi
Baca Juga : Inter Kediri Gelar TC Di Pantai Prigi Untuk Bangun Kekompakan Dan Kuatkan Fisik
Kamis, 24 April 2025
13.00 : Persikasi Bekasi vs Batavia FC
15.15 : Pesik Kuningan vs Inter Kediri
Baca Juga : Inter Kediri Lakukan Sejumlah Uji Coba untuk Persiapan Liga 4 Nasional
Sabtu, 26 April 2025
13.00 : Inter Kediri vs Batavia FC
13.00 : Pesik Kuningan vs Persikasi Bekasi (Ketonggo Ngawi)
(Beny Kurniawan)
Editor : JTV Kediri