KOTA MALANG - Salah satu partai yang terang-terangan sudah memiliki figur Cawali dan Cawawali Kota Malang adalah Partai Gerindra. Dimana partai yang memiliki 6 kurisi di DPRD Kota Malang ini akan memberikan rekom kepada Pejabat Wali Kota Malang saat ini Wahyu Hidayat.
Saat ditemui di kegiatan Ngombe STMJ, Wahyu Hidayat mengaku dirinya belum mengetahui bahwa dirinya bakal mendapat rekomendasi dari Partai Gerindra dan di duetkan Dengan Ali Muthohirin pada Pemilukada 2024 mendatang.
Signal rekomendasi partai yang dipimpin Presiden terpilih, Prabowo Subianto ini sudah diungkapkan Sekretaris Partai Gerindra Kota Malang, Rimzah. Rimzah menegaskan, kemungkinan koalisi Indonesia maju di PILPRES 2024 akan diterapkan di Kota Malang.
Sementara untuk N-2, pihaknya sudah mendapat lampu hijau dari PSI yang akan mengusung Ali Mutohirin. Saat ini Moreno Soeprapto sedang berkomukasi secara intens dengan para pimpinan DPP Partai Gerindra untuk membahas rekomendasi Calon Kepala Daerah. Sementara itu duet Wahyu Hidayat – Ali Mutohirin bakal dideklarasikan dalam waktu dekat. (ALI)
Baca Juga : KPU Kabupaten Malang Pastikan Pemilih Tunanetra Bisa Nyoblos di Pilkada 2024
Editor : JTV Malang