MAGETAN - Dalam upaya mendukung program swasembada pangan nasional, Polres Magetan memanfaatkan lahan tidur seluas 2.000 meter persegi yang terletak di Jalan Kunti, Kelurahan/Kecamatan Takeran, Kabupaten Magetan, untuk penanaman jagung.
Kegiatan ini melibatkan anggota Polres Magetan bersama masyarakat setempat, didampingi petugas dari Dinas Tanaman Pangan Hortikultura Perkebunan dan Ketahanan Pangan (DTPHPKP) Kabupaten Magetan.
Wakapolres Magetan Kompol Arie Taufan yang hadir di lokasi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi program ketahanan pangan Asta Cita pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Gibran.
“Kegiatan ini tidak hanya dilakukan di lahan ini saja, tetapi akan diperluas ke lahan kosong milik Polres Magetan lainnya, termasuk di Polsek jajaran di wilayah Kabupaten Magetan,” ujar Kompol Arie.
Kompol Arie Taufan juga menambahkan bahwa Polres Magetan tidak hanya fokus pada penanaman jagung, tetapi juga telah menyelenggarakan pelatihan bagi para Bhabinkamtibmas dan anggota lainnya. Pelatihan tersebut mencakup bidang pertanian, perikanan, dan peternakan, dengan narasumber dari DTPHPKP Magetan.
"Melalui pelatihan ini, Kami ingin anggota Polri mampu memanfaatkan pekarangan di rumah masing-masing untuk menanam sayur atau tanaman lainnya secara hidroponik atau dengan media polibag sebagai bagian dari program pekarangan gizi,” tambah Kompol Arie.," jelasnya.
Wakapolres berharap, melalui kegiatan ini, Polres Magetan dapat memberikan dampak positif yang nyata bagi masyarakat juga meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya memanfaatkan lahan kosong untuk bercocok tanam demi ketahanan pangan yang lebih baik.
Dalam kegiatan ini, Kepala DTPHPKP Kabupaten Magetan, Uswatul Chasanah, turut hadir dan memberikan apresiasi atas inisiatif Polres Magetan.
“Kami sangat mengapresiasi langkah Polres Magetan yang berkontribusi aktif dalam mendukung ketahanan pangan. Sinergi seperti ini sangat diperlukan untuk mewujudkan swasembada pangan di daerah,” ujarnya.
Kegiatan ini juga dirangkaikan dengan peluncuran Gugus Tugas Polri untuk mendukung ketahanan pangan melalui Zoom Meeting yang dipimpin langsung oleh Kapolri. Polres Magetan bersama instansi lainnya mengikuti secara serentak sebagai bentuk komitmen dalam mendukung program ketahanan nasional ini. (*)
Editor : Iwan Iwe