PASURUAN - Aktivitas belajar mengajar di SMK Salafiyah, Desa Wrati, Kecamatan Kejayan, Kabupaten Pasuruan, mendadak gempar. Ini setelah seorang siswa tercebur sumur sedalam 20 meter yang berada di lingkungan sekolah. Berunrung, siswa bernama Iqbal (17) berhasil diselamatkan.
Peristiwa terjadi sekitar pukul 07.40 WIB saat praktikum memasak di jam pelajaran sekolah. Dalam tugas memasak itu, korban bersama kawan-kawan ditugasi membersihkan ikan lele. Namun, saat membersihkan ikan itu, korban dan kawa-kawannya bercanda sambil kejar-kejaran di area sekolah.
"Nah saat kejar-kejaran itulah, tubuh korban menginjak cor penutup sumur hingga jebol, Korban yang bertubuh gemuk ini langsung terperosok ke dalam sumur," ujar Kamsuri, Komandan Regu (Danru) Pemadam Kebakaran Pemkab Pasuruan, Sabtu (2/9/2023).
Pihak sekolah lalu meminta bantuan tim vertical recue Pemadam Kebakaran Pemerintah Kabupaten Pasuruan. Setelah 30 menit, korban akhirnya berhasil dievakuasi.
Baca Juga : Hilang Sehari, Seorang Pria Ditemukan Tewas di Dalam Sumur
"Alhamdulillah berhasil diselamatkan dari dalam sumur sedalam 20 meter. Namun, korban mengalami patah tulang di kaki kiri dan kepalanya terluka akibat tertimpa batu," jelas Kamsuri, .
Usai berhasil dievakuasi, korban kemudian dievakuasi ke Puskesmas terdekat untuk memdapat perawatan medis.(Abdul Majid)
Editor : M Fakhrurrozi