KEDIRI - Empat pemain muda Elite Pro Academy (EPA) Persik Kediri dipanggil Timnas Indonesia U-17 untuk menjalani pemusatan latihan di Bali sebagai persiapan menghadapi Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.
Empat pemain Persik yang dipanggil Timnas Indonesia U-17 adalah Faith Jamaludin (bek) Daniel Alfredo (bek) Mierza Firjatullah (striker), serta M Nur Ichsan (kiper).
Manajer Persik Kediri, M Syahid Nur Ichsan mengaku bangga atas dipanggilnya 4 pemain tersebut. Itu menjadi bukti bahwa pembinaan yang dilakukan tim Macan Putih berjalan sukses.
"Ini suatu kebanggaan. EPA sejak awal dibentuk memang bertujuan untuk memproduksi pemain-pemain muda berbakat," katanya, Jumat (11/7/2025).
Baca Juga : Indonesia Satu Grup dengan Brasil di Piala Dunia U-17 2025, Erick Thohir: Kesempatan Menantang
Persik memang rajin melakukan pembinaan pemain muda untuk menyokong kebutuhan tim senior. Bahkan, dari 4 pemain tersebut, satu di antaranya sudah dipromosikan, yakni Mierza Firjatullah.
"Mierza kita beri kesempatan bermain, kebetulan kompetisi EPA juga sudah selesai dan memang Mierza juga masuk dalam skema proyeksi promosi tim senior," jelasnya.
Lebih lanjut, pemanggilan empat pemain diharapkan bisa menjadi motivasi bagi pemain muda yang lain. Serta bisa menjadi inspirasi bagi bibit-bibit pemain di Kediri.
Baca Juga : Indonesia Satu Grup dengan Brasil di Piala Dunia U-17 2025, Nova Arianto Waspada
"Ini jadi motivasi juga untuk pemain muda lainnya. Kesempatan bermain di Liga 1 sekarang sangat terbuka, bahkan bermain untuk Timnas,” jelas Syahid.
"Mudah-mudahan bibit-bibit pemain yang ada terutama anak Kediri ini kita bisa tumbuh kembangkan dengan baik menjadi atlet sepak bola profesional nantinya," pungkasnya.
Editor : A.M Azany