KEDIRI - Persik Kediri cukup sibuk pada bursa transfer Liga 1 2024/2025. Klub berjuluk Macan Putih melakukan bongkar pasang skuad untuk menyongsong kompetisi.
Sejauh ini, Persik sudah melepas 9 pemain yang menjadi andalannya musim lalu. Bahkan, empat di antaranya merupakan legiun asing.
Sementara hingga saat ini baru 4 pemain yang resmi direkrut oleh Persik. Terbaru ada 3 pemain yang diperkenalkan dan salah satunya adalah pemain asing.
Untuk pertama kalinya, Persik merekrut penjaga gawang asing, Leo Navacchio. Leo sebelumnya bermain untuk klub Liga Portugal, Tondela.
Baca Juga : Persik Kediri Datangkan Majed Osman untuk Tambah Kekuatan di Lini Serang
Persik juga sudah mempertahankan 8 pemain putera daerah. Gelandang asal Portugal, Jose Pedro Magalhaes Valente juga diperpanjang.
Berikut update transfer Persik Kediri hingga 1 Juli 2024:
Keluar: Miftahul Hamdi, Irfan Bachdim, Hari Nasution, Flavio Silva, Anderson, Renan Silva, Simen Lyngbo, Miswar Saputra, Dikri Yusron.
Baca Juga : Madura United Rekrut Eks Kiper Timnas Indonesia U-23 dan Jebolan Akademi La Liga
Masuk: Evan Dimas, Didik Wahyu, Husna Al Malik, Leo Navacchio
Bertahan: Ady Eko Jayanto, Yusuf Meilana, Faris Aditama, Bayu Otto, M. Khanafi, Eko Saputro, Vava Mario, Ze Valente
Editor : A.M Azany