Sebelas wakil Indonesia telah menuntaskan pertarungan di babak 16 besar Australian Open 2025. Dari sederet yang tampil, sembilan di antaranya berhasil memesan tempat mentas ke perempat final.
Di ganda putra, tiga wakil yang bertanding semuanya melaju ke delapan besar. Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani menang dengan dramatis atas Lee Fang-Chih/Lee Fang-Jen.
Sabar/Reza mesti melalui rubber game untuk menyingkirkan wakil Taiwan tersebut. Sabar/Reza membutuhkan waktu 1 jam 25 menit untuk meraih kemenangan dengan skor ketat 22-20, 17-21, 22-20.
Sementara, Raymond Indra/Nikolaus Joaquin melakoni debut mengesankan di turnamen BWF Super 500 ini. Sempat kalah 18-21 pada gim pertama, Raymond/Joaquin berrhasil menang 21-17, 21-15.
Baca Juga : Rekap Hasil Australian Open 2025: 4 Wakil Indonesia Kompak Melaju ke Babak 16 Besar
Adapun, Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri mendapatkan kemenangan mudah ketika bersua Chen Zhi Ray/Lin Yu Chien. Fajar/Fikri menang dua gim langsung dengan skor meyakinkan 21-15, 21-10.
Di ganda putri, hanya tiga wakil lolos dari empat yang bertanding. Adalah Lanny Tria Mayasari/Amalliia Cahaya Pratiwi yang kalah 21-18, 17-21, 18-21 dari wakil Amerika Serikat, Francesca Corbett/Jennie Gai.
Sementara, Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum tampil mengesankan dengan mengalahkan unggulan kedua asal Jepang, Rin Iwanaga/Kie Nakanishi. Rachel/Febi menang dramatis dengan skor 25-23, 25-23.
Baca Juga : Jadwal Australian Open 2025: Fajar/Fikri Bersua Ganda Putra Malaysia, Ana/Trias Hadapi Unggulan India
Dua wakil lain yang juga lolos adalah Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti. Keduanya meraih kemenangan mudah untuk lolos ke perempat final.
Di ganda campuran, nasib berbeda dialami dua wakil yang bertanding. Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil disingkirkan oleh pasangan asal Thailand, Pakkapon Teeraratsakul/Sapsiree Taerattanachai
Kendati sempat memenangkan gim pertama dengan skor 21-19, Adnan/Indah gagal meneruskan momentum tersebut hingga menderita kekalahan dua gim setelahnya dengan skor 5-21, 14-21.
Sementara, Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu berhasil melangkah ke perempat final. Bertarung kontra Wu Guan Xun/Lee Chia Hsin dari Taiwan, Jafar/Felisha menang 24-22, 21-14.
Berikut rekap hasil wakil Indonesia di babak 16 besar Australian Open 2025 pada Kamis (20/11/2025)
Tunggal putra
- Alwi Farhan (Indonesia/8) vs Prannoy H. S (India): 21-19, 21-10
Tunggal putri
- Putri Kusuma Wardani (Indonesia/2) vs Wen Chi Hsu (Taiwan): 21-15, 21-10
Ganda putra
- Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri (Indonesia/5) vs Chen Zhi Ray/Lin Yu Chien (Taiwan): 21-15, 21-10
- Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani (Indonesia/4) vs Lee Fang-Chih/Lee Fang-Jen (Taiwan): 22-20, 17-21, 22-20
- Raymond Indra/Nikolaus Joaquin vs Choong Hon Jian/Haikal Muhammad (Malaysia): 18-21, 21-17, 21-15
Ganda putri
- Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari vs Alphonsa Bijomon/Xiwen Liang (Australia): 21-8, 21-6
- Lanny Tria Mayasari/Amallia Cahaya Pratiwi vs Francesca Corbett/Jennie Gai (Amerika Serikat): 21-18, 17-21, 18-21
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Nanako Hara/Riko Kiyose (Jepang): 21-11, 12-21, 21-10
- Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum vs Rin Iwanaga/Kie Nakanishi (Jepang/2): 25-23, 25-23
Ganda campuran
- Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil (Indonesia/6) vs Pakkapon Teeraratsakul/Sapsiree Taerattanachai (Thailand): 21-19, 5-21, 14-21
- Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu (Indonesia/2) vs Wu Guan Xun/Lee Chia Hsin (Taiwan): 24-22, 21-14
Editor : Khasan Rochmad



















