BERASTAGI - Tim pesepeda Mountain Bike (MTB) Jawa Timur kembali menunjukkan dominasinya dengan meraih medali emas dan perunggu dalam kategori Cross Country Olympic pada ajang MTB Jatim yang digelar di Arena Tahura Bukit Barisan, Berastagi, Kabupaten Karo, Jumat (8/9/2024).
Feri Yudoyono, pesepeda asal Jawa Timur, tampil gemilang sejak awal perlombaan dan berhasil menyabet medali emas setelah mengungguli lawan-lawannya. Ia menyelesaikan lomba dengan waktu tempuh 1 jam 15 menit dalam enam putaran di lintasan sepanjang 3 kilometer. Pesepeda asal Jawa Barat, Muhammad Dankin, meraih medali perak, sementara Andrian Kurniawan, juga dari Jawa Timur, mengamankan medali perunggu.
Dari awal balapan, Feri dan Andrian sudah mendominasi posisi terdepan, dengan Dankin terus membayangi. Namun, pada putaran kedua dan ketiga, Feri berhasil memperlebar jarak hingga akhirnya memimpin dengan selisih waktu yang signifikan.
"Lintasan ini sangat menantang, terutama saat melewati tanjakan. Saya bahkan sempat harus mendorong sepeda, tetapi itu tidak menjadi halangan," ungkap Feri setelah kemenangan tersebut. "Saya berterima kasih kepada orang tua yang hadir mendukung, staf pelatih, tim, dan masyarakat Jawa Timur."
Keberhasilan ini melengkapi prestasi tim sepeda Jatim yang sebelumnya juga meraih medali emas dalam kategori Cross Country Tim Relay. Hasil ini disambut dengan rasa bangga dan puas oleh seluruh tim pelatih Jawa Timur. (*)
Editor : M Fakhrurrozi