BANDA ACEH - Setelah penantian panjang, tim Petanque Jawa Timur akhirnya sukses meraih medali emas pertama mereka dalam ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut 2024.
Emas pertama ini datang dari nomor Double Women yang dimainkan oleh pasangan Sephia Febrianti dan Anjani Dwi Aprilia.
Pada laga final yang berlangsung di Lapangan Petanque Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh, Jumat (13/9/2024) sore, Jawa Timur berhasil mengalahkan Jawa Tengah dengan skor 13-9.
Kemenangan ini terasa semakin manis karena sebelumnya Jawa Timur sempat tertinggal 3-0 di awal pertandingan, sebelum akhirnya bangkit dan berhasil mengamankan medali emas.
Baca Juga : Petanque Jawa Timur Raih Perak di PON 2024, Siap Sapu Bersih Nomor Unggulan
Selain kemenangan di nomor Double Women, tim Petanque Jawa Timur juga berhasil mengumpulkan dua medali perak.
Perak pertama diraih oleh Bagas Syarief Hidayat di nomor Shooting Man, sementara perak kedua disumbangkan oleh Dhoni Wahyu Krisbiantoro dari nomor Single Men.
Pelatih Petanque Jawa Timur, Nur Salsabila Rhesa Pandhadha Putra, mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian ini.
Baca Juga : Atlet Petanque Sumenep Wakili Indonesia di Asian Petanque Championship
"Alhamdulillah, dari tiga nomor yang kami mainkan, semuanya masuk final dan berhasil mendapatkan emas pertama dengan persaingan yang sengit," ujarnya.
Menurut Rhesa Pandhadha, masuk ke final di tiga nomor yang dipertandingkan hari ini sudah merupakan prestasi yang luar biasa, dan perolehan medali emas dari Double Women semakin membanggakan.
Rhesa Pandhada juga menambahkan bahwa Double Women memang menjadi salah satu nomor andalan Jawa Timur di PON XXI 2024 kali ini.
Tim Petanque Jawa Timur akan kembali bertanding di tiga nomor unggulan lainnya, yakni Triple Men, Triple Women, serta Triple Mix A dan B, dengan harapan menambah koleksi medali.(Nanda Andrianta/Selvina Apriyanti)
Editor : Iwan Iwe