SAMPANG - Seorang pelaku pencurian Handphone di Pasar Srimangunan, Sampang, Madura, nyaris tewas dihajar massa. Beruntung, aksi massa berhasil diredam anggota Polres Sampang yang mengamankan pelaku.
Peristiwa berawal saat pelaku berinisial M (24) membeli termos di toko peralatan rumah tangga. Usai membayar, tersangka melihat handphone pemilik toko tergeletak di meja.
Saat itulah, timbul di benak tersangka untuk mengambil Handphone tersebut. Usai mengambil Handphone, tersangka cepat meninggalkan toko.
Aksi tersangka ini terbongkar setelah korban menyadari Handphone miliknya hilang. Pemilik toko curiga pada tersangka yang membeli termos.
Selanjutnya, pemilik toko meminta tolong warga sekitar untuk mengejar tersangka. Warga yang melihat tersangka langsung mengejar dan menangkap sekaligus menghajarnya hingga babak belur.
Lantaran luka yang dialami parah, tersangka dibawa ke rumah sakit guna mendapatkan pertolongan medis.
"Ya memang benar telah terjadi pencurian HP di Pasar Srimangunan. Saat ini, pelaku masih berada di rumah sakit akibat luka di tubuhnya," ujar Kasat Reskrim Polres Sampang AKP Safril Selfianto. (*)
Editor : M Fakhrurrozi