NGANJUK - Jumlah pemudik baik yang turun dan naik dari kereta api di Stasiun Nganjuk mengalami peningkatan. Peningkatan sekitar 110 persen per harinya. Kenaikan penumpang didominasi oleh penumpang yang turun, Jumat (28/3/2025).
Pada H-3 Lebaran tahun ini, jumlah penumpang yang turun dari kereta api di Stasiun Nganjuk mengalami peningkatan. Sebelumnya, pada tanggal 27 Maret, jumlah penumpang yang turun sebanyak 612 penumpang, sedangkan pada tanggal 28 Maret ada 679 penumpang.
Sedangkan untuk penumpang yang naik dari Nganjuk ke luar kota sebelumnya ada 308 penumpang, dan hari ini meningkat 275 penumpang. Peningkatan diakibatkan karena mendekati Hari Raya Lebaran.
Untuk tahun ini, PT KAI juga menambah 4 kereta api tambahan, yaitu Kereta Brantas, Pasundan, Gajahyana, dan Sancaka, sehingga total kereta api sebanyak 68 kereta api.
Baca Juga : Jumlah Pemudik di Stasiun KA Nganjuk Meningkat Jelang Lebaran
"Jumlah penumpang di Stasiun Nganjuk mengalami peningkatan sekitar 110 persen per hari," ujar Jemi Tria Hadi, Kepala Stasiun Nganjuk.
Sementara itu, Mujiati memilih mudik lebih awal untuk menghindari puncak arus mudik pada H-2 Lebaran. Ia mudik dari Nganjuk menuju Tegal, Jawa Tengah, guna menemui saudaranya.
"Saya memilih mudik lebih awal untuk menghindari kepadatan penumpang," kata Mujiati, pemudik.
Baca Juga : Libur Lebaran, DJP Hapus Sanksi Telat Lapor SPT Tahunan Orang Pribadi
Diperkirakan jumlah penumpang akan terus naik hingga pada H-1 Lebaran. (Austin Silitonga)
Editor : M Fakhrurrozi