SURABAYA - Mengaku terdesak finansial dan istri hendak melahirkan, seorang pria di Surabaya nekat membawa kabur mobil yang telah ia gadaikan sendiri. Tersangka berinisial UK (34) melakukan aksi nekat dan tak biasa itu di pusat perbelanjaan di kawasan Jalan Ahmad Yani Surabaya di mana mobilnya terparkir.
Sebelumnya, tersangka menggadaikan mobil pribadinya kepada pihak Pegadaian dengan harga Rp 30 juta. Sebelum digadaikan, pelaku sengaja memasang pengintai GPS pada mobilnya untuk melacak keberadaan kendaraannya.
“Setelah beberapa minggu, pelaku terus memantau keberadaan mobilnya. Kebetulan pada saat itu sedang berbelanja di salah satu mall pada saat penerima gadai melakukan parkir mobil. Dengan kunci cadangan, pelaku membawa mobil keluar parkiran mall,” kata Kasatreskrim Polrestabes Surabaya, AKBP Mirzal Maulana.
Manajemen parkir sempat menanyakan karcis parkirnya. Pelaku mengaku karcis parkirnya hilang. Dengan menunjukkan kunci cadangan, pelaku berhasil mengelabui petugas parkir.
Baca Juga : Istri Hendak Melahirkan, Pria Bawa Kabur Mobil Yang Digadaikan Sendiri
Sementara, pelaku mengaku nekat mengambil kembali mobilnya yang telah digadai karena untuk mempersiapkan transportasi istrinya melahirkan.
“Tujuan saya menggadaikan supaya bisa mendapatkan uang untuk istri saya yang melahirkan tapi mobil tetap saya miliki. Baru pertama kali saya melakukan ini. Tidak ada yang memotivasi, hanya keinginan sendiri,” ucap tersangka, UK.
Selain mengamankan tersangka, polisi juga membawa mobil yang digadaikan pelaku. Atas perbuatannya, tersangka dijerat pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan dengan ancaman 7 tahun penjara. (Juli Susanto)
Editor : Iwan Iwe