LAMONGAN - PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Lamongan merayakan HUT Ke 25 dengan menggelar Upacara, pada Sabtu (1/6/2024). Upacara dilaksanakan bersama dengan Peringatan Hari Lahir Pancasila ini, dihadiri Bupati Lamongan.
Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi bersama pejabat Forkopimda didampingi Anang Fatkhur Rohman, Kepala PNM Cabang Lamongan serta diikuti 800 orang karyawan cabang Lamongan dan Gresik, mengikuti upacara peringatan HUT ke 25 tahun PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Cabang Lamongan yang dilaksanakan di di halaman Lamongan Sport Center.
Kepala PNM Cabang Lamongan, Anang Fatkhur Rohman, menyebut di HUT ke 25 tahun menjadi tantangan bagi PNM Lamongan, mengingat perubahan iklim yang sangat mempengaruhi disektor pertanian dan terjadinya gejolak global, tentunya PNM tidak akan patah semangat.
"Kami akan terus mencari cara - cara, program untuk bisa memberdayakan serta mendampingi dan memberikan kontribusi untuk pengembangan ekonomi ultra mikro di Kabupaten Lamongan," kata Anang Fatkhur Rohman.
Baca Juga : Bantah Beri Rekom ke Abdul Rouf, Golkar Hanya Berikan Rekom Kepada Zuhronur Efendi Maju Pilbup Lamongan
Lebih lanjut, Kata Anang sesuai dengan tagline "Terus Tumbuh Tuk Bangun Asa", PNM Cabang Lamongan berharap bisa menyalurkan program dan bersinergi dengan stakeholder untuk pengembangan usaha ultra mikro sehingga sinerginya bisa dikembangkan lagi.
Sementara, Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi mengucapkan apresiasi atas peran PT PNM dalam menumbuhkan perekonomian Lamongan melalui pembiayaan usaha mikro. Lebih lanjut, Pemkab Lamongan akan terus melanjutkan sinergi yang sudah terjalin dengan PT PNM dalam melakukan pemberdayaan ekonomi.
“Alhamdulillah di usia yang ke-25, PNM menyampaikan progres yg menyenangkan. Tentu ini menjadi sinergi kita dalam rangka menumbuhkan perekonomian di Kabupaten Lamongan. Untuk itu, kami mengucapkan selamat dan sukses Silver Summit, 25 tahun PNM,” ucapnya
Baca Juga : HUT ke 25, PT PNM Cabang Lamongan Kembangkan Usaha Mikro
Di bawah kepemimpinan Bupati YES, perekonomian Kabupaten Lamongan terus mengalami pertumbuhan. Tak hanya itu, angka kemiskinan juga konsisten menunjukkan penurunan.
“Berkat dukungan dan kolaborasi, pertumbuhan ekonomi Lamongan selalu naik. Kemiskinan juga terus mengalami penurunan. Dari 12,53% pada 2022, menjadi 12.42% pada 2023. Terus kita berkarya meningkatkan memberikan yg terbaik untuk seluruh masyarakat,” pungkasnya.
Selain dirayakan dengan menggelar upacara, di HUT ke 25 tahun juga dilakukan pemotongan tumpeng oleh Kepala PNM Cabang Lamongan diserahkan kepada Bupati Lamongan. (Zulkifli Zakaria)
Editor : Bagus Setiawan