PROBOLINGGO - Harga cabai rawit di Pasar Baru Kota Probolinggo, fluktuatif di kisaran Rp 100 ribu - Rp 130 ribu per kilogram (kg), pada Kamis (6/3/2025).
Dari pantauan portaljtv.com di Pasar Baru stok cabai rawit di pasar terbesar di Kota Mangga ini, masih aman.
Holifah (55), pedagang Pasar Baru, mengatakan, harga cabai rawit dan cabai besar fluktuatif.
"Harganya tidak menentu, 2 hari lalu mencapai Rp 130 ribu perkilogram. Saya ambil Rp 110 ribu lalu dijual Rp 120 ribu. Sedangkan cabai besar harganya Rp 55 ribu," ujarnya.
Holifah menduga naiknya harga cabai dikarenakan tidak ada petani di Probolinggo yang menanam cabai, khususnya cabai rawit.
"Petani sudah tidak ada yang menanam cabai, dikarenakan musim hujan. Rata-rata pedagang ambil di Surabaya, dan itu yang membuat harga menjadi mahal," tambahnya.
Hal senada juga diutarakan Siti Aminah (60), pedagang Pasar Baru, faktor utama naiknya harga cabai karena faktor hujan.
"Hujan yang mengguyur terus menerus membuat petani enggan menanam cabai, selain itu selama Ramadhan permintaan cabai meningkat," katanya.
Selain masih naik turunnya harga cabai rawit, sejumlah sayur mayur juga menunjukkan tanda-tanda kenaikan harga, seperti Tomat Rp 8 ribu perkilogram, wortel Rp 17 ribu perkilogram, telur ayam ras Rp 29 ribu perkilogram, daging ayam broiler Rp 38 per kilogram dan minyak KITA Rp 18 ribu perliter. (*)
Editor : M Fakhrurrozi