SURABAYA - Pacific Caesar Surabaya siap tempur hadapi pertandingan pembuka kompetisi IBL 2024 yang digelar Sabtu (13/01/2024) sore. Gregorio Wibowo dkk optimis dan percaya diri menghadapi Rajawali Medan yang diperkuat mantan pemain NBA.
Pacific Caesar Surabaya Jumat kemarin menjalani persiapan terakhir di GOR Pacific Caesar jelang laga perdana kompetisi IBL musim ini. Tim besutan pelatih Diky Freedo ini berupaya mempertajam shooting dan dribble.
Laga perdana nanti tentu saja tidak akan disia-siakan Pacific Caesar yang menjadi tuan rumah. Apalagi taktikal dan komposisi pemain yang diperkuat tiga pemain asing diantaranya Stephen Hurt, Kamani Johnson, dan Jaylyn Richardson juga sudah dimaksimalkan.
Diky Freedo mengaku timnya sudah siap menghadapi Rajawali Medan. Meski demikian, ia tetap mewaspadai para pemain lawan terutama pemain eks NBA Jabari Carl Bird yang kini memperkuat Rajawali Medan. Kehadiran mantan pemain Boston Celtics itu menjadi tantangan tersendiri bagi Gregorio Wibowo dkk saat di lapangan.
Baca Juga : Pacific Caesar Surabaya Alami Dua Kekalahan Di Kandang
“Justru bagus dengan adanya mantan pemain NBA ini. Pertandingan nanti akan berlangsung lebih seru,” ujar Diky Freedo.
Pacific Caesar Surabaya akan menjalani laga kandang pertamanya melawan Rajawali Medan sore nanti. Di laga berikutnya, satu-satunya wakil dari Kota Pahlawan ini akan menghadapi tim kuat yaitu Tangerang Hawks di pertandingan Minggu besok. (Nanda Andrianta)
Editor : Alfian Noor R