SIDOARJO - Pemain asing Persebaya Ze Valente membantah rumor yang mengaitkan dirinya akan hengkang ke Arema FC di putaran kedua Liga 1. Ze memastikan tetap menghormati kontraknya di Persebaya hingga dua musim ke depan.
Evaluasi pemain asing dan lokal dilakukan manajemen Persebaya Surabaya jelang berakhirnya putaran pertama kompetisi Liga 1 musim 2023/24. Pemain yang dinilai tidak memberi kontribusi pada tim akan dilepas dan digantikan pemain baru yang akan didatangkan dari bursa transfer pemain tengah musim ini.
Salah satu pemain yang santer dikabarkan akan dicoret dari skuad Bajul Ijo adalah Paulo Victor. Penyerang asal Brasil ini dinilai minim kontribusi dengan hanya mencetak satu gol dalam 16 pertandingan. Selain Victor, nama Ze Valente juga santer dikabarkan akan mengikuti jejak ayahnya Fernando Valente yang musim ini menukangi Arema FC.
Namun kabar tersebut dibantah langsung oleh Ze Valente. Gelandang asal Portugal ini bahkan memastikan 100 persen mustahil dirinya bergabung satu tim bersama sang ayah. Ze menyebut dirinya berkomitmen sebagai pemain Persebaya yang dikontrak hingga tahun 2025.
Baca Juga : Persik Kediri Siap Tempur Hadapi Persib Bandung di Liga 1
“100 persen mustahil dan tidak mungkin (gabung ke Arema FC). Saya sudah diikat kontrak dengan Persebaya hingga dua tahun ke depan. Saya juga tidak pernah mendiskusikan hal ini dengan ayah saya di Arema FC.”
Persebaya masih memiliki satu pertandingan tersisa di putaran pertama yaitu bertandang ke markas Persik Kediri jumat (27/10/2023) lusa. Usai melakoni laga derbi Jatim tersebut, Persebaya akan fokus dalam berburu pemain anyar di bursa transfer pemain tengah musim. (Nanda Andrianta)
Editor : Alfian Noor R