GIANYAR - Pelatih Madura United, Widodo Cahyono Putro membeberkan rahasia timnya bisa mengalahkan Bali United pada matchday kedua grup B Piala Presiden 2024.
Menurut Widodo, keberhasilan timnya tidak lepas dari kemampuan memanfaatkan kelemahan dari Bali United. Ia sudah tahu bahwa Serdadu Tridatu selalu kesulitan mengantisipasi permainan cepat.
"Kami tahu Bali dari tahun ke tahun, kalau kami bermain cepat, mereka akan keteteran, itu yang babak kedua kami lakukan," kata Widodo usai pertandingan, Rabu (24/07/2024).
"Terbukti dengan dimasukkannya pemain-pemain muda kami, pemain dari Madura sendiri, itu menambah daya dobrak Madura," tegasnya.
Baca Juga : Madura United Kalahkan Bali United, Widodo Sebut Laga Seperti Final
Madura United , kata Widodo, juga bermain dengan melakukan umpan-umpan pendek. Namun, permainan dari kaki ke kaki tersebut diimbangi dengan kecepatan.
"Jadi itu main pendek, tidak main longball, tapi dengan cepat dan kami bisa membuahkan dua gol," Widodo menambahkan.
Mantan pelatih Arema FC tersebut juga mengakui bahwa timnya berupaya mencari gol cepat. Bahkan, secara khusus ia mempersiapkan skeman tersebut sejak menghadapi Persija.
Baca Juga : Bus Mogok dalam Perjalanan ke Stadion, Madura United Minta Pertanggungjawaban Panpel
"Memang itu settingan kami di awal, kami sudah latihan itu dan bisa membuahkan hasil," tandasnya.
Editor : A.M Azany