SITUBONDO - Kecelakaan lalu lintas terjadi di jalur Pantura Situbondo, Jumat (18/4/2025) siang. Insiden ini melibatkan truk tronton bernomor polisi BK 8899 HV dan truk diesel N 4582 ET di kilometer 143, tepatnya di ruas jalan Banyuglugur arah Surabaya. Badan kendaraan yang melintang di jalan menyebabkan kemacetan panjang di dua arah.
Truk tronton yang dikemudikan pria berinisial D.M melaju dari arah barat menuju timur. Diduga, rem truk mengalami blong sehingga menabrak truk diesel yang sedang parkir di bahu jalan karena mengalami pecah ban. Akibat benturan keras, sopir truk tronton sempat terjepit di dalam kabin. Proses evakuasi oleh petugas kepolisian yang dibantu warga dan pengendara lain berlangsung dramatis. Makan waktu cukup lama bagi petugas untuk membebaskan korban, sebelum akhirnya dibawa ke rumah sakit karena mengalami luka parah.
“Kecelakaan diduga karena rem blong dari truk tronton. Sementara truk diesel sedang berhenti di bahu jalan karena pecah ban. Saat ini korban telah dievakuasi ke rumah sakit,” jelas Ipda Hariyanto, pejabat sementara Kanit Gakkum Satlantas Polres Situbondo.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Namun badan kedua kendaraan sempat menutup hampir seluruh badan jalan, menyebabkan kemacetan panjang dari dua arah. Lalu lintas baru kembali normal setelah proses evakuasi selesai. Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk memastikan penyebab pasti kecelakaan. (*)
Editor : A. Ramadhan