PROBOLINGGO - Seorang nenek di Kota Probolinggo menjadi korban tabrak lari saat menyeberang di Jalan Profesor Hamka, Kelurahan Kareng Lor, Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo, Senin (7/8/2023) pagi.
Korban yang diketahui bernama Sunia (90), warga Kelurahan Kareng Lor, Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo, meninggal dunia saat menjalani perawatan di RSUD Dr. Mohamad Saleh, Kota Probolinggo.
Kecelakaan yang menimpa nenek Sunia ini terekam kamera CCTV yang terpasang di teras toko. Dari rekaman CCTV, terlihat korban sempat menoleh ke kanan dan ke kiri, saat hendak menyeberang jalan. Namun, saat baru melangkah, korban ditabrak pengendara motor disisi selatan jalan.
"Ibu saya nyeberang dari Utara jalan ke Selatan jalan, mau sampai di bahu jalan, ditabrak motor dari timur," kata Abdul kholik (53), anak ke 7 korban saat ditemui di RSU Dr Mohamad Saleh.
Usai kejadian, warga sekitar langsung menolong korban dengan membawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Mohamad Saleh, Kota Probolinggo, guna mendapat tindakan medis. Namun dalam perawatan di IGD, korban menghembuskan nafas terakhirnya.
Pria yang akrab disapa Kholik ini mengungkapkan bila ibunya sering berjalan sendiri bahkan sampai menyeberang jalan di Jalan Prof. Hamka.
"Meski sudah berusia lanjut, Ibu sering jalan sendiri, mencari kayu untuk dibakar. Mungkin sudah takdir saya mengikhlaskan kepergian ibu saya,"tambahnya.
Sementara itu, Kanit Gakum Satlantas Polres Probolinggo Kota, Iptu Kumoro mengatakan, pihaknya sudah melakulan olah TKP, dan memeriksa saksi-saksi.
"Korban merupakan pejalan kaki, meninggal dunia dalam perawatan di rumah sakit. Kita masih periksa saksi-saksi guna mengungkap pelaku tabrak lari ini," ujarnya yang berharap pelaku segera menyerahkan diri. (Farid Fahlevi)
Editor : M Fakhrurrozi