SURABAYA - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri bersyukur timnya bisa melewati fase grup dengan mulus dan melenggang ke babak semifinal Piala AFF U-19 2024.
Namun, Indra Sjafri masih merasa perlu melakukan perbaikan untuk menatap babak semifinal. Karena lawan yang akan dihadapi bakal lebih berat.
"Tentu menghadapi semifinal kita harus banyak melakukan beberapa perbaikan," kata Indra Sjafri dikutip, Rabu (24/07/2024).
Selain hasil, Indra Sjafri juga bersyukur bisa menurunkan hampir semua pemainnya sepanjang fase grup.
Baca Juga : Timnas Indonesia U-20 Gagal di Piala Asia U-20 2025, Indra Sjafri Pasrahkan Nasib kepada PSSI
Dari awal, pelatih asal Sumatra Barat tersebut menegaskan bahwa Piala AFF adalah ajang untuk mencari skuad terbaik menyambut Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
"Alhamdulillah dari tiga pertandingan sudah kita lihat penampilan 23 pemain, minus satu kiper," sambungnya.
Sepanjang fase grup Piala AFF, hanya Fitrah Maualana Ridwan yang belum mendapat kesempatan tampil karena Indra Sjafri tak banyak merotasi kiper.
Baca Juga : Indra Sjafri Sebut Pertandingan Kontra Yaman Penting bagi Pengalaman Timnas Indonesia U-20
Sementara I Wayan Arta Wiguna sudah mendapat kesempatan ketika Garuda Nusantara berhadapan dengan Timor Leste.
Editor : A.M Azany