SURABAYA - Dukungan terhadap pasangan Setyo Wahono-Nurul Azizah sebagai calon bupati Bojonegoro-calon wakil bupati Bojonegoro 2024-2029, terus mengalir.
Kali ini, dukungan datang dari Bocahe Gibran Nusantara, yang berhasil mengantarkan kemenangan Prabowo-Gibran dalam pilpres 2024.
Sekjen Bocahe Gibran Nusantara, Dodik Ardhita mewakili Ketum BGN Yudha W.K Putra menuturkan, Bocahe Gibran Nusantara menilai pasangan Setyo Wahono-Nurul Azizah memiliki kemampuan untuk menjadi pemimpin di Kabupaten Bojonegoro.
"Dalam Pilkada Bojonegoro 2024, Bocahe Gibran Nusantara memutuskan mendukung Setyo Wahono-Nurul Azizah, dikarenakan keduanya memiliki kapabilitas yang tidak diragukan lagi, Wahono Politisi yang juga pengusaha yang aktif dalam memperjuangkan rakyat, dan Nurul yang saat ini menjabat sekda Bojonegoro sudah sangat berpengalaman dalam melahirkan program untuk Bojonegoro semakin maju," ungkapnya.
Dodik menambahkan, pasangan Setyo Wahono-Nurul Azizah memiliki program yang mengedepankan kepentingan dan kesejahteraan rakyat.
"Karena itulah, kita sudah mengintruksikan pada korwil Bocahe Gibran Kabupaten Bojonegoro untuk bergerak all Out memenangkan Wahono-Nurul," tegasnya.
Sementara itu, Sunarko, Koordinator Bocahe Gibran Nusantara Kabupaten Bojonegoro menuturkan dalam deklarasi Bocah Gibran Nusantara mendukung Wahono-Nurul ini digelar dungo bareng masyarakat, sebagai langkah awal perjuangan Bocahe Gibran Nusantara bergerak meraih kemenangan di pilkada Bojonegoro.
"Wahono-Nurul adalah sosok yang tepat dan mumpuni untuk memimpin Bojonegoro kedepan, untuk itu Bocahe Gibran Nusantara, sesuai instruksi pusat akan bergerak mengajak masyarakat untuk mendukung Wahono-Nurul maju sebagai calon bupati Bojonegoro-calon wakil bupati Bojonegoro 2024-2029," ungkapnya.(Dewi Imroatin)
Editor : M Fakhrurrozi