TULUNGAGUNG - Kabupaten Tulungagung menyimpan beragam destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi. Wisata keindahan alam menjadi salah satu daya tarik yang ditawarkan.
Bentang alam pegunungan menjadi salah satu hal yang bisa dikunjungi untuk berlibur sekadar melepas penat dari rutinitas harian yang melelahkan.
Terdapat lima destinasi wisata populer yang bisa dikunjungi di Tulungagung.
1. Dendy Forest View
Baca Juga : Destinasi Wisata yang Bisa Dikunjungi dengan Menggunakan Bus Trans Jatim
Dulunya, tempat ini populer dengan wisata Ranugumbolo. Saat ini, lebih dikenal dengan Dendy Forest View dengan menawarkan keindahan alam yang dilengkapi beberapa wahana.
Destinasi yang berlokasi di Desa Bentengan, Mulyosari, Kec. Pagerwojo, Tulungagung ini ramai dikunjungi.
Buka setiap hari mulai pukul 08.00–17.00 WIB, pengunjung bisa menikmati seluruh wahana di sini. Terdapat banyak fasilitas untuk anak-anak hingga dewasa.
Untuk anak-anak juga difasilitasi wahana playground lengkap dengan berbagai jenis permainan. Pastinya, liburan keluarga semakin tenang dan nyaman karena fasilitas untuk anak-anak sudah terjamin.
Untuk kalangan remaja hingga dewasa dapat menikmati wahana jetski, ATV, kano, speedboat, perahu karet, offroad, dan bebek air.
Selain itu, terdapat camping ground dengan fasilitas empat orang yang dapat dinikmati saat hari biasa maupun akhir pekan.
2. Coban Kromo
Coban Kromo menawarkan wisata air terjun ini terletak di Desa Pelem, Kecamatan Campurdarat, Tulungagung.
Destinasi populer ini memanjakan para wisatawan dengan pemandangan kolam berundak yang terbentuk secara alami.
Kolam berundak ini dikelilingi bebatuan unik yang menghadap langsung ke arah hutan dan pegunungan.
Air yang jernih dan segar mengundang para wisatawan untuk dapat berenang dan berendam. Tentunya, ditemani pemandangan hutan, sawah, hingga pemandangan Kabupaten Tulungagung yang dapat dilihat dari ketinggian.
Suasana yang asri dan sejuk membuat para wisatawan betah mengunjungi destinasi ini.
3. Jambooland Waterpark
Destinasi ini populer sebab merupakan waterpark terbesar di Tulungagung yang memiliki tiga destinasi, yaitu Giant Slide, Tsunami Pool, dan Amazone river.
Terletak di Jalan Raya Srabah No.1, Tulungagung, destinasi ini ramai dikunjungi karena di wilayah perbukitan dengan nuansa yang asri dan menyegarkan.
Berbagai wahana air seru juga tersedia di sini, mulai dari seluncuran tinggi hingga kolam ombak yang siap menguji adrenalin pengunjung.
Area bermain anak juga tersedia dengan berbagai bentuk dan ukuran, sehingga si kecil pun akan betah berlama-lama.
Fasilitas pendukung, seperti tempat makan dan toilet yang bersih menambah kenyamanan pengunjung.
4. Puncak Jowin
Dinamai Puncak Jowin karena singkatan dari dua daerah yaitu Joho dan Winong. Destinasi ini semakin populer di Tulungagung sebab keindahan alamnya yang menakjubkan.
Utamanya, keindahan sunrise dan sunset menjadi daya tarik utama. Pengunjung dapat menikmati pemandangan pegunungan hijau dan kabut tipis yang menyelimuti menambah suasana sejuk dan nyaman dinikmati.
Keindahan wisata ini dapat dinikmati dengan tarif tiket masuk sebesar Rp10.000. Tempat wisata ini buka setiap hari dari pukul 04.30-22.00 WIB.
Tentunya, dengan buka dari pagi hingga malam, pengunjung dapat berkemah bersama teman-teman ataupun keluarga di Puncak Jowin.
Terletak di lokasi yang strategis, yaitu di Jl. Jowin Winong No.01, Nglegok, Kec. Kalidawir, membuat para wisatawan ramai berkunjung.
Jarak tempuh Puncak Jowin dari Pusat Tulungagung sekitar 14,5 kilometer dengan waktu tempuh karung lebih 30 menit.
5. Bukit Tunggul Manik
Selain wisata air, Tulungagung juga memiliki wisata dengan keindahan perbukitan, yakni Bukti Tunggul Manik. Wisata ini berlokasi di Jl. Raya Pagerwojo, Krajan, Kradinan, Kec. Pagerwojo.
Dengan hanya membayar Rp5.000, wisatawan dapat menikmati pemandangan Gunung Wilis dan keindahan Tulungagung dari ketinggian.
Bukit ini juga memiliki fasilitas yang menarik wisatawan dengan adanya spot foto menarik, gazebo, dekorasi bebatuan, dan jembatan yang sangat indah untuk dinikmati.
Nah, dari sederet tempat di atas membuktikan bahwa Tulungagung mempunya keindahan alam yang bisa dinikmati dengan mudah dan terjangkau.
Destinasi wisata tersebut bisa dikunjungi untuk melepas penat sebab menawarkan keindahan alam yang memukau dan memanjakan mata.
Editor : Khasan Rochmad