SURABAYA - Program mudik gratis yang digelar Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur melalui Dinas Perhubungan (Dishub) diserbu masyarakat, Minggu (24/3/2024) pagi.
Ribuan masyarakat dari berbagai daerah melakukan pendaftaran secara offline di Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Jatim, Surabaya. Tingginya animo masyarakat ini membuat, ribuan kuota mudik gratis ini pun ludes dalam hitungan jam.
Dalam program mudik gratis 2024 ini, Pemprov Jatim menyediakan kuota sebanyak 3.600 penumpang dengan menggunakan 90 armada bus dengan 17 rute dari Surabaya menuju 20 kabupaten/kota di Jawa Timur.
Ke-17 rute tersebut antara lain Surabaya - Madiun, Surabaya - Ponorogo, Surabaya - Nganjuk via arteri, Surabaya - Tulungagung, Surabaya - Blitar via Pare, Surabaya Trenggalek, Surabaya - Bondowoso, Surabaya - Pacitan, Surabaya - Jember, Surabaya - Malang – Blitar, Surabaya - Banyuwangi via Jember, Surabaya - Banyuwangi via Situbondo, Surabaya - Ngawi, Surabaya - Tuban, Surabaya - Sumenep, dan Surabaya - Bojonegoro.
Baca Juga : Transjatim Luxury Class Segera Beroperasi di Koridor I, Segini Tarifnya
Nyono, Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Jatim mengatakan, dari 17 rute, 4 rute menjadi favorit pemudik diantaranya Trenggalek, Tulungagung, Pacitan, Magetan dan Madiun.
“Program mudik gratis Pemprov Jatim ini menyediakan kuota 3.600 dengan 17 rute di 20 kabupaten/kota. Semua kuota habis dalam hitungan jam,” ujarnya.
Baca Juga : 3.600 Kuota Mudik Gratis Pemprov Jatim Ludes Hitungan Jam
Selain itu, lanjut Nyono, pihaknya menyediakan pula program angkutan sepeda motor. Di mana, pendaftar mudik gratis dapat mendaftarkan pula sepeda motornya untuk diangkut secara gratis pada tanggal 6 April 2024.
"Mudik sepeda motor tanggal 6, total 400 sepeda motor akan diangkut ke Madiun, Ponorogo, Trenggalek, Tulungagung, Jember, Banyuwangi. Kemudian baliknya itu ada tiga daerah yang diangkut Madiun, Ponorogo, Trenggalek," pungkasnya.
Ludesnya kuota mudik ini membuat sejumlah masyarakat kecewa karena tak kebagian kuota. Salah satunya Indah yang hendak mudik ke Madiun.
“Saya itu hendak mudik ke Madiun. Saya ikut mudik gratis ini karena takutnya saat mudik nanti tak kebagian bus. Tapi ternyata sudah habis sejak jam 7. Ternyata banyak yang sudah antre sejak jam 2 dinihari. Tau gitu saya makan sahur disini,” katanya.
Program mudik gratis dari Dinas Perhubungan Jawa Timur ini dijadwalkan diberangkatkan secara bersama-sama oleh Pj Gubernur Jatim Adhy Karyono pada 7 April 2024 mendatang di depan Kantor Dishub Jatim Jalan Ahmad Yani Surabaya.(Bagus Setiawan)
Editor : M Fakhrurrozi