Menu
Pencarian

2 Remaja Korban Tenggelam di Waduk Cerme Dimakamkan Satu Liang Lahat

M. Amin - Minggu, 2 Februari 2025 11:00
2 Remaja Korban Tenggelam di Waduk Cerme Dimakamkan Satu Liang Lahat
Dua jenazah Putra dan Denis saat disholati sebelum dimakamkan dalam satu Liang lahat. (Foto: M. Amin)

GRESIK - Dua remaja korban tewas tenggelam di Waduk Desa GedangKulut, dimakamkan, Minggu (2/2/2025) pagi.

Kedua korban adalah Putra (15) dan Denis (16) keduanya asal Dusun Sawahan, Desa GedangKulut, Kecamatan Cerme. Kedua jenazah dimakamkan di TPU Desa setempat.

Prosesi pemakaman diwarnai isak tangis keluarga dan teman korban. Kedua jenazah yang bersaudara ini dimakamkan dalam satu liang lahat.

"Kedua korban masih satu saudara, satu nenek. Dimakamkan dalam satu liang lahat," ujar M. Syachroni, Kades GedangKulut.

Baca Juga :   Perahu Kayu Terbalik, 2 Remaja Tewas Tenggelam di Waduk Cerme Gresik

M. Syachroni memberikan apresiasi kepada warganya yang masih berusaha mencari korban hingga malam hari.

"Disaat pencarian dihentikan karena sudah malam, tapi sekitar 35 warga masih terus melakukan pencarian. Dan usaha ini ternyata membuahkan hasil dengan menemukan dua korban meski dalam kondisi meninggal dunia," terangnya.

Pihaknya, lanjut Syachroni akan menjadikan peristiwa ini sebagai kejadian terakhir.

"Waduk memang kerap dipakai warga untuk memancing. Biasanya memang di tepi. Saya terus beri imbauan agar tak memancing di tengah waduk demi mencegah peristiwa ini terulang kembali," jelasnya.

Sebelumnya, empat remaja di Kabupaten Gresik tenggelam saat memancing di Waduk Desa GedangKulut kecamatan Cerme, Sabtu (1/2/2025) petang.

Akibat kejadian ini, dua remaja tewas dan dua lainnya tewas. Korban tewas adalah Putra (15) dan Denis (16) keduanya asal Dusun Sawahan, Desa GedangKulut, Kecamatan Cerme.

Sementara korban selamat adalah Adam (17) dan Yoga (17) keduanya asal Dusun Sawahan, Desa GedangKulut, Kecamatan Cerme. Saat ini, keduanya masih menjalani perawatan di RSUD Ibnu Sina Bunder Gresik.

Peristiwa terjadi sekitar pukul 16.30 WIB. Ketika itu, empat remaja Adam, Yoga, Putra dan Denis memancing di waduk. Keempatnya naik perahu kayu atau Getek.

Nahas, saat berada di tengah waduk, perahu terguling dan keempatnya terjatuh ke air. Di tengah suasana panik, Adam dan Yoga berhasil selamat, sementara Putra dan Denis tenggelam.

Warga yang melihat kejadian ini, langsung berupaya melakukan pencarian dan melapor ke perangkat desa. Laporan kejadian ini diteruskan ke Polsek Cerme dan BPBD Kabupaten Gresik.

Upaya pencarian dilakukan hingga malam hari. Sekitar pukul 22.00 WIB, tubuh Denis berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Satu setengah jam kemudian atau tepatnya pukul 23.35 WIB, tubuh Putra ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. (*)

Editor : M Fakhrurrozi






Berita Lain



Berlangganan Newsletter

Berlangganan untuk mendapatkan berita-berita menarik dari PortalJTV.Com.

    Cek di folder inbox atau folder spam. Berhenti berlangganan kapan saja.