Kemudahan transaksi digital melalui Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) kini semakin meluas hingga ke luar negeri. Tidak hanya digunakan di Indonesia, QRIS kini sudah dapat dipakai di tujuh negara, yaitu Thailand, Malaysia, Singapura, Filipina, Jepang, Arab Saudi, dan yang terbaru Korea Selatan.
Langkah ini merupakan hasil kerja sama antara Bank Indonesia (BI) dan sejumlah bank sentral di kawasan Asia serta Timur Tengah. Sistem QRIS lintas negara (cross-border QR) memungkinkan wisatawan Indonesia melakukan transaksi di luar negeri hanya dengan memindai kode QR lokal yang telah terhubung dengan sistem pembayaran nasional Indonesia.
Inovasi ini memberikan kemudahan bagi masyarakat yang berpergian ke luar negeri tanpa perlu menukar uang asing secara langsung. Setiap pembayaran akan otomatis dikonversi ke dalam rupiah sesuai nilai tukar yang berlaku pada saat transaksi dilakukan.
Cara Transaksi QRIS di Luar Negeri
Untuk menggunakan QRIS di luar negeri, pengguna cukup memanfaatkan aplikasi pembayaran digital yang sudah mendukung fitur QRIS lintas negara, seperti GoPay, OVO, DANA, LinkAja, ShopeePay, BCA Mobile, dan Livin’ by Mandiri. Langkah-langkah penggunaannya sebagai berikut:
1. Pastikan aplikasi sudah mendukung QRIS lintas negara.
Lakukan pembaruan (update) aplikasi pembayaran agar fitur transaksi internasional aktif.
2. Cari merchant yang memiliki logo QR lokal yang terhubung dengan QRIS.
Misalnya QR bertanda PromptPay untuk di Thailand, DuitNow untuk di Malaysia, NETSQR untuk di Singapura ada beberapa aplikasi lain.
3. Pindai kode QR di merchant.
Gunakan aplikasi pembayaran Indonesia seperti biasa. Sistem akan otomatis mengonversi nilai transaksi ke rupiah.
4. Konfirmasi dan selesaikan pembayaran.
Nominal pembayaran dalam rupiah akan muncul di layar. Setelah dikonfirmasi, transaksi selesai dan bukti pembayaran digital akan diterima secara otomatis.
5. Pastikan Saldo Cukup Sesuai dengan Konversi Mata Uang Negara.
Selain untuk masyarakat Indonesia di luar negeri, sistem ini juga berlaku sebaliknya. Wisatawan dari negara-negara tersebut dapat melakukan pembayaran di Indonesia dengan aplikasi pembayaran dari negara asal mereka.
Keberadaan QRIS lintas negara membawa manfaat besar bagi wisatawan maupun pelaku usaha. Wisatawan tidak perlu repot membawa uang tunai atau menukarkan mata uang, sementara pelaku usaha dapat menerima pembayaran dari berbagai negara dengan cara yang cepat dan aman.
Sejak pertama kali diterapkan di kawasan ASEAN, sistem ini telah membantu ribuan merchant di destinasi wisata utama seperti Bangkok, Kuala Lumpur, Singapura, dan Tokyo. Kini, dengan bergabungnya Korea Selatan dalam kerja sama ini, cakupan QRIS lintas negara semakin luas dan membuka peluang bagi kerja sama digital yang lebih besar di masa depan.
Bank Indonesia juga tengah menjajaki kerja sama baru agar QRIS dapat digunakan di lebih banyak negara, termasuk Uni Emirat Arab, Tiongkok, dan India. Dengan perkembangan ini, Indonesia semakin menunjukkan perannya sebagai salah satu pelopor integrasi sistem pembayaran digital di Asia. (Fadillah Putri Pri Utari)
Editor : M Fakhrurrozi



















